5 Rekomendasi Bakso di Semarang yang Terkenal Enak, Wajib Dicoba saat Momen Lebaran 2023

19 April 2023, 22:43 WIB
ilustrasi bakso. 5 Rekomendasi Bakso di Semarang yang Terkenal Enak, Wajib Dicoba saat Momen Lebaran 2023 / /Instagram.com/@starpixie3

UTARA TIMES – Inilah 5 rekomendasi Bakso di Semarang yang terkenal enak, wajib dicoba saat momen lebaran 2023.

Saat lebaran 2023 makanan Bakso paling diburu oleh masyarakat, karena dengan kuahnya yang khas dan enak banget dimakan ketika momen lebaran 2023.

Selain rasanya yang enak, Bakso juga memiliki harga yang cukup terjangkau bahkan sampai bikin ketagihan para pengunjung.

 

Berikut 5 rekomendasi Bakso di Semarang yang terkenal enak, wajib dicoba saat momen lebaran 2023.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Selamat Idul Fitri 2023 Penuh Makna, Cocok untuk Dibagikan ke Sosial Media

Bakso Sapi Lesanpuro “Pak Ripto”

Bakso Sapi Lesanpuro "Pak Ripto" berlokasi di Jl. Lesanpuro I No.100, Krobokan, Kec. Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah 50141.

Usaha Bakso ini sudah ada berdiri sejak tahun 1973, warungnya berada di sebuah rumah toko. Untuk kamu yang ingin mencoba, wajib bersabar karena antre yang cukup panjang.

 

Namun, jangan khawatir, penyajian dan pelayanan Bakso Sapi Lesanpuro "Pak Ripto" termasuk cepat, jadi kamu tidak akan bosan menunggu.

Baca Juga: Live Streaming Sidang Isbat Idul Fitri 2023 Hari Ini Kamis 20 April 2023

Dalam satu porsi komplit terdiri dari satu Bakso kecil dan 3 Bakso besar dengan isian ada yang berisi daging atau jantung sapi, sawi, mie kuning dan putih, serta bawang goreng.

Tidak heran, jika di tempat bakso ini selalu ramai pengunjung karena ada yang spesial dari tempat Bakso ini yakni tetelan dan jeroannya berlimpah.

Bakso Kota Cak Man

 

Bakso Kota Cak Man berlokasi di Jl. Majapahit No.114D, Pandean Lamper, Kec. Gayamsari, Kota Semarang, Jawa Tengah 50167.

Baca Juga: Jadwal Tayang Bidadari Bermata Bening Episode 7 8 9 10 Lengkap dengan Link Nonton

Tak perlu jauh-jauh ke Malang, kamu bisa menikmati Bakso Kota Cak Man, pastinya memiliki rasa yang khas bakso dari Malang.

Keunikan Bakso Kota Cak Man terletak pada adanya tambahan pelengkap seperti siomay basah dan goreng, kikil, dan usus goreng, serta ati ampela goreng.

Untuk harga Bakso ini dibanderol sekitar Rp 10.000 per porsi.

Bakso Pak Geger

Baca Juga: 4 Weton Primbon Jawa ini yang Bakal disukai Khodam Nyi Roro Kidul, Kenali Ciri - Ciri dan Wataknya

Bakso Pak Geger berlokasi di Jl. Mintojiwo I No.3, Gisikdrono, Kec. Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah 50149.

Usaha Bakso Pak Geger ini sudah ada berdiri sejak tahun 1998. Memiliki ciri khas potongan jeroan yang ada dalam mangkuk Bakso, membuat Bakso Pak Geger selalu ramai pembeli.

Saat memesan pembeli dapat minta tambahan babat urat dan tulang muda ke dalam Bakso, dilengkapi dengan kaldu sapi yang sangat sedap membuat cita rasa Bakso ini semakin enak dan pasti ketagihan mencicipinya.

Bakso Pak Geger membanderol harga Bakso mulai dari Rp15.000.

Bakso Doa Ibu

Baca Juga: 4 Weton Primbon Jawa ini yang Bakal disukai Khodam Nyi Roro Kidul, Kenali Ciri - Ciri dan Wataknya

Bakso Doa Ibu berlokasi di Jl. Sompok Baru No.57, Peterongan, Kec. Semarang Sel., Kota Semarang, Jawa Tengah 50242.

Salah satu warung Bakso legendaris di Semarang adalah warung Bakso Doa Ibu yang sudah berdiri sejak tahun 1987.

Bakso Doa Ibu menjadi salah satu Bakso terfavorit bagi warga Semarang dan wisatawan.

Bakso Mawardi

Bakso Mawardi berlokasi di Jl. Citarum, Mlatiharjo, Kec. Semarang Tim, Kota Semarang, Jawa Tengah 50126.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Selamat Idul Fitri 2023 Penuh Makna, Cocok untuk Dibagikan ke Sosial Media

Sepintas Bakso Mawardi terlihat seperti Bakso pada biasanya, tetapi yang membuatnya berbeda dari Bakso yang lain adalah kehadiran tahu goreng dan tahu rendam.

Selain itu, tekstur Bakso yang kenyal dan gurih dengan tambahan jeroan menjadikan Bakso Mawardi salah satu warung yang patut dicoba dengan rasanya yang enak.

Bakso Mawardi membanderol harga Bakso mulai dari Rp15.000.

Itulah 5 rekomendasi di Semarang yang terkenal enak, wajib dicoba saat momen lebaran 2023.***

Editor: Nur Umar

Tags

Terkini

Terpopuler