Hasil RUPS BRI: Segini Dividen yang Diterima oleh Pemegang Saham BBRI

2 Maret 2024, 08:15 WIB
Hasil RUPS BRI: Segini Dividen yang Diterima oleh Pemegang Saham BBRI /

UTARA TIMES – Berikut informasi terkiat hasil RUPS BRI, berapa dividen yang diterima oleh pemegang saham BBRI?

Pada hari Jumat, 1 Maret 2024 lalu, PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan. Bagaimana hasil RUPS BRI dan berapa devidennya?

Diketahui RUPS BRI 2024 ini memiliki berbagai keputusan penting, termasuk pembagian dividen kepada para pemegang saham BBRI. 

Hasil dari RUPS BRI 2024, disetujui adanya penggunaan laba bersih sebesar 80 persen atau senilai Rp48,1 triliun untuk uang dividen. 

Baca Juga: Kapan Sidang Isbat Ramadhan 2024 Digelar? Cek Tanggalnya

Dari Rp48,1 triliun tersebut, uang dividen yang diterima pemegang saham BBRI adalah Rp319 per lembar saham.

Dengan demikian, maka jika Anda punya 1 lot yang sama dengan 100 lembar, pemegang saham mendapatkan dividen sebanyak Rp31.900. 

Jumlah dividen ini diketahui naik lebih banyak sekitar 10,59 persen, dibandingkan tahun 2023 sebesar Rp43,49 trilun. 

Baca Juga: Doctor Slump Berapa Episode, Sampai Kapan? Intip Jadwal Tayangnya

Selain itu, akan ada pelunasan dividen sekitar Rp235 per saham yang dibayarkan secara bertahap usai RUPS BRI 1 Maret 2024.

Link PDF RUPS BRI 2024

Link download PDF RUPS BRI 2024 akan kembali di-update setelah ada dokumen yang diunggah ke publik. 

Selebihnya, Anda bisa mengecek di link berikut > extension://bfdogplmndidlpjfhoijckpakkdjkkil/pdf/viewer.html?file=https%3A%2F%2Fwww.ir-bri.com%2Fnewsroom%2F331d953576_370561cd7d.pdf

Baca Juga: Ada 4 Hari Libur di Bulan Maret 2024, Berikut Daftarnya Menurut SKB 3 Menteri Terbaru

Harga Saham BBRI

Pada pembukaan Bursa Efek Indonesia (BEI) tanggal 2 Maret 2024, harga saham BBRI ada di angka Rp 6.125 per 100 lembar saham (1 lot). 

Jika menilik dalam satu bulan, harga terendah saham BRI yakni Rp 5.750 pada 1 Februari 2024. Artinya, ada kenaikan Rp375 dalam sebulan. 

Itulah informasi yang dapat dibagikan terkait hsil RUPS BRI, dan jumlah dividen yang diterima pemegang saham BBRI.***

 

Editor: Anas Bukhori

Tags

Terkini

Terpopuler