Agar tak Salah Tempat! Catat, Ini Daftar Tempat Makan Halal di Bali yang Recommended

- 20 Februari 2023, 16:40 WIB
Daftar Tempat Makan Halal di Bali yang Recommended
Daftar Tempat Makan Halal di Bali yang Recommended /

UTARA TIMES - Sedang mencari tempat makan halal di Bali dengan harga murah dan enak?

Kabar baiknya adalah Anda tidak perlu bingung dengan pilihan tempat makan halal di Bali yang bisa Anda kunjungi. 

Meski didominasi oleh masyarakat beragam Hindu, Bali juga menyediakan banyak tempat makan halal yang bisa dicoba.

Baca Juga: Menurut Hadist, Inilah Keutamaan Bulan Syaban yang Berada di Antara Dua Bulan Khusus

Rasanya tidak lengkap jika berkunjung ke pulau kecil yang menarik jutaan banyak wisatawan ini tapi tidak berwisata kuliner. Mau tahu mana saja tempat makan halal di Bali? Berikut daftarnya:

1. Pawon Pasundan

Jika Anda adalah seorang muslim dan ingin mencari tempat makan yang halal di Bali, Anda bisa mencoba untuk berkunjung ke Pawon Pasundan. 

Sesuai dengan namanya, restoran ini menyajikan menu makanan khas Jawa Barat yang dijamin halal. Penasaran? Datang saja ke Jl. Raya Kediri, Tuban, Kuta, Kabupaten Badung.

2. Warung Tekor

Berada di Kawasan Desa Budaya Kertalangu, Jalan By Pass Ngurah Rai Tohpati No.28, Denpasar, tempat makan halal di Bali ini menjual menu sederhana yaitu nasi campur khas Bali.

Baca Juga: Series Mantan Tapi Menikah Episode 8 Tayang Dimana, Kapan dan Jam Berapa? Update Jadwal VIU, Lengkap!

Untuk lauknya sendiri ada sajian lauk lawar biu batu, serapah ayam, sambal bali, kacang goreng, ayam panggang dan kuah ares.

3. Nasi Ayam Kadewatan Bu Mangku

Jika sedang berkunjung ke daerah Ubud, Anda wajib mencoba masakan halal yang paling popular di sini, namanya Nasi Ayam Kadewatan Bu Mangku.

Suasana rumah makan ini seperti pendopo rumah khas Bali, lengkap dengan pekarangan rumah yang luas. Sajian menunya yang enak adalah nasi ayam Bali. Lokasinya sendiri ada di Jalan Raya Kedewatan No.18, Kedewatan, Ubud

4. Nasi Ayam Ibu Oki Nusa Dua

Tempat makan halal di Bali Bernama warung Nasi Ayam Ibu Oki menyajikan seporsi nasi campur dengan berbagai olahan ayam seperti ayam goreng, ayam sisit, ayam betutu, sate lilit, telor dan sayuran. 

Baca Juga: Beberapa Fakta Karakter Code dari Anime Boruto Episode 287-288, Code Side

Nasi Ayam Ibu Oki juga memiliki cabang di Jimbaran. Sepiring nasi campur dibandrol Rp. 25.000 saja. Nasi Ayam Ibu Oki ada di Jalan Siligita No.27, Nusa Dua.

5. Bale Udang Mang Engking

Sesuai dengan namanya, tempat makan satu ini terkenal dengan menu udang-nya! Ada aneka  macam olahan udang terbaik untuk disantap di sini.

Adapun menu favoritnya sendiri adalah menu Hurang Ageung, dengan berbagai jenis udang disajikan dalam satu keranjang besar.

Bale Udang Mang Engking sendiri ada di Jalan Nakula No. 88, Sunset Road – Kuta

6. Nasi Pedas Bu Andika

Tempat makan halal di Bali yang terakhir adalah Nasi Pedas Bu Andika, salah satu kuliner legendaris yang hingga hari ini rame pengunjung.

Baca Juga: Segera Cek Penerima Bansos PKH Tahap 1 Tahun 2023, Hitung Nominalnya di Sini

Anda akan disajikan berbagai pilihan lauk yang halal disini. Nasi Pedas Bu Andika sendiri berada di Jl. Blambangan No.55, Kuta, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali 80361.

Demikianlah daftar tempat makan halal di Bali yang sangat menarik untuk Anda coba kunjungi bersama keluarga.***

Editor: Fariz Amrullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah