Menarik! Bisnis Kebab Durian Becek Bisa Meraup Untung Puluhan Juta!

- 29 Oktober 2020, 07:30 WIB
kebab durian becek/site
kebab durian becek/site /kebab durian

 

UTARA TIMES - (29/10) Kebab merupakan salah satu makanan cepat saji asal Timur Tengah yang biasanya terdiri atas daging sapi yang dipanggang seperti satai kemudian diiris-iris dan ditambah sayuran segar dan mayones lalu dibalut dengan kulit tortila. Saat ini sangat familiar di lidah masyarakat Indonesia. Gerainya bisa kita jumpai di berbagai tempat, mulai dari pinggir jalan, komplek perumahan hingga restoran-restoran.

Baca Juga : Kopi Indonesia di Puji Asosiasi Kopi Singapura

Baca Juga : Jateng gelar UKM Virtual Expo 2020, Pemerintah Apresiasi menuju UMKM 'go digital'

Lain hal dengan kebab besutan Bobi dan partnernya yang berpusat di Jakarta Barat ini yang menggunakan bahan utama durian. Mengingat semakin tingginya permintaan pasar terhadap konsumsi kebab membuat banyak pelaku usaha yang mengembangkan bisnis makanan ini.

Dilansir dari Franchise Global pada 13 Oktober lalu, Bobi mengatakan bahwa partnernya itu suka sekali makan durian dan kebab. Akhirnya muncullah ide untuk menggabungkan kulit kebab dengan durian. Ketika dipasarkan di kampus, ternyata hasilnya memuaskan dan banyak yang suka.

Menurutnya, Kebab Durian Becek baru resmi hadir pada November 2018 lalu. Kemudian pada Januari 2019, Bobi dan partnernya mulai membuka peluang kemitraan untuk bisnis kebabnya itu. Hingga saat ini, sedikitnya sudah ada 35 outlet Kebab Durian Becek yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia, mulai dari Aceh hingga Bali. Untuk di tahun 2020 ini, target mereka fokus ke Kalimantan dan Sulawesi.

Kebab Durian Becek menawarkan tiga paket investasi yaitu konsep booth outdoor, indoor dan semi container dengan masing-masing investasi Rp28 juta, Rp30 juta dan Rp35 juta. Tidak ada biaya royalty yang dibebankan mitra, hanya saja, mitra wajib mengambil produk kebab dalam bentuk frozen dari pusat dan wajib membayar biaya iklan sebesar Rp250 ribu setiap bulannya.

Dalam sebulan, kata Bobi, mitranya bisa meraup omset sekitar Rp20 jutaan. Dengan begitu, dalam kurun waktu 9 bulan, mitranya sudah bisa balik modal. Mereka juga membuka peluang untuk master kemitraannya dengan nilai Rp150 juta. Kebab Durian Becek sendiri dijual mulai dari Rp15 ribu hingga Rp20 ribuan dengan tiga pilihan topping seperti Oreo, Ice Cream dan Ovomaltine. ***

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: Franchise Global


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x