Kabupaten Indramayu Menjadi Peringkat Ke-3 dalam Penurunan Mobilitas Terbesar di Indonesia saat PPKM Darurat

- 22 Juli 2021, 09:18 WIB
Kabupaten Indramayu Menjadi Ke-3 dalam Penurunan Mobilitas Terbesar di Indonesia
Kabupaten Indramayu Menjadi Ke-3 dalam Penurunan Mobilitas Terbesar di Indonesia /

UTARA TIMES- Kabar baik kembali menghampiri masyarakat kabupaten Indramayu yang saat ini berhasil menduduki urutan ke-3 dalam penurunan mobilitas terbesar se- Indonesia.

Bupati Indramayu menghadiri Rapat Koordinasi Langkah Intervensi Untuk Penurunan Tingkat Kematian Akibat Covid-19 secara virtual Rabu, 21 Juli 2021.

Dalam pembahasan yang diikuti Bupati Indramayu Nina Agustina bersama Menteri Koordinator Kemaritiman dan Inverstasi salah satunya, mengapresiasi mengenai pelaksanaan PPKM Darurat membuahkan hasil yang cukup baik.

Baca Juga: Rapat dengan Jokowi, Bupati Indramayu Nina Agustina bahas PPKM, Lucky Hakim Juga HadirBaca Juga: Rapat dengan Jokowi, Bupati Indramayu Nina Agustina bahas PPKM, Lucky Hakim Juga Hadir

"Selama pelaksanaam PPKM Darurat yang dilaksanakan dari tanggal 3 s.d 20 Juli 2021 berhasil menurunkan Bed Occupancy Ratio (BOR)  di Rumah Sakit (tingkat keterisian perawatan di rumah sakit)," tulis bupati Indramayu Nina Agustina sebagaimana dikutip Utara Times dari instagram pribadinya @ninagustima1708.

Kabar ini tentu menjadi lega bagi masyarakat yang tinggal di kabupaten Indramayu dan sekitarnya ditengah melonjaknya kasus covid-19 saat ini.

Namun, ditengah kebahagiaan tersebut yang melibatkan kabupaten Indramayu masuk kedalam daftar nomor urut ke-3 dalam penurunan mobilitas di Indonesia, permasalahn ekonomi justru menjadi tidak terkendali.

Selama diberlakukannya PPKM Darurat dimana, kabupaten Inramayu termasuk kedalam wilayah tersebut menjadikan masyarakat yang bekerja sebagai pedagang di pasar harus menggulung tikar.

Tidak dipungkiri, jika berdagang menjadi sektor pencaharian utama masyarakat kabupaten Indramayu untuk mendapatkan penghasilan.

Halaman:

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x