Sinopsis Film Kukira Kau Rumah Disutradarai Umay Shahab, Mantan Aktor Cilik

4 Februari 2022, 13:30 WIB
Sinopsis Kukira Kau Rumah /MD Entertainment

UTARA TIMES – Film Kukira Kau Rumah sudah tayang di seluruh bioskop Indonesia sejak 3 Februari 2022.

Film Kukira Kau Rumah diadaptasi dari sebuah lagu dengan judul ‘Kukira Kau Rumah' yang dinyanyikan oleh Amigdala.

Film Kukira Kau Rumah di sutradarai oleh Umay Shahab, yang merupakan mantan aktor cilik Indonesia.

Selain sebagai sutradara film Kukira Kau Rumah, Umay Shahab juga sebagai penulis naskah bersama Monty Tiwa dan Imam Salimy dalam Film Ku Kira Kau Rumah.

Baca Juga: Liga Italia: Prediksi Roma vs Genoa, Head to Head, Tanding 5 Februari 2022

Film Kukira Kau Rumah diperankan oleh Prilly Latuconsina sebagai pemeran utama yang berperan sebagai Niskala dan Jourdy Pranata berperan sebagai Pram.

Film ini juga dibintangi oleh Shenina Cinnamon, Raim Laode, Kiki Narendra, Ruth Marini, dan Unique Priscilla.

Baca Juga: Liga Italia: Prediksi Inter Milan vs AC Milan, Head to Head, Tanding 5 Februari 2022

Film Kukira Kau Rumah menceritakan seorang gadis yaitu Niskala yang mengidap sebuah penyakit psikologis yaitu bipolar yang membuat dia kesulitan dalam kehidupan sosialnya.

Kemudia Niskala bertemu dengan Pram yang merupakan seorang musisi yang bekerja di sebuah cafe, Pram juga sering menciptakan lagu dalam kesendiriannya.

Baca Juga: Liga Spanyol: Prediksi Celta Vigo vs Rayo Vallecano, Head to Head, Tanding 6 Februari 2022

Pram merupakan pemuda yang sering merasa kesepian karena ditinggal oleh ibunya yang sibuk dengan pekerjaannya, Pram juga ditinggalkan oleh sosok ayahnya untuk selama-lamanya.

Bekerja di sebuah kafe membuat Pram bertemu dengan Niskala.

Baca Juga: Liga Spanyol: Prediksi Osasuna vs Sevilla, Head to Head, Tanding 5 Februari 2022

Pram tidak mengetahui bahwa niskala mengidap bipolar sehingga ia memutuskan untuk menjalin hubungan lebih dekat dengan Niskala.

Seiring berjalannya waktu, kedekatan Niskala dengan Pram membuat perubahan pada kehidupan Niskala.

Baca Juga: Netizen Bandingkan Penggalan Ceramah Mamah Dedeh Dengan Oki Setiana Dewi Pasal KDRT

Kedekatan ini membuat konflik bagi mereka berdua namun juga membuat mereka semakin dekat.

Lalu bagaimanakah kelanjutan hubungan Niskala dan Pram?

Baca Juga: Cara Cek dan Download Gambar Foto The Picture NASA Took on My Birthday, Challenge TikTok Viral

Untuk mengetahui kelanjutannya temukan jawabannya dengan menonton langsung Film Kukira Kau Rumah yang tayang di bioskop sejak 3 Februari 2022.***

 

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler