Profil Fiersa Besari Penulis Garis Waktu, Novel Populer yang Diangkat Jadi Film oleh Produser Layangan Putus

18 Februari 2022, 20:50 WIB
Profil Fiersa Besari Penulis Garis Waktu, Novel Populer yang Diangkat Jadi Film oleh Produser Layangan Putus /@fiersabesari/

UTARA TIMES – Fiersa Besari merupakan seorang penulis karya populer termasuk novel Garis Waktu yang kini diangkat menjadi sebuah film oleh produser Layangan Putus.

Fiersa Besari lahir di Bandung pada 3 Maret 1984, selain menulis ia juga mengisi chanel Youtubenya dengan konten-konten hasil karyanya dan juga merupakan salah satu musisi Indonesia.

Fiersa Besari menulis novel Garis Waktu yang saat ini diproduksi menjadi sebuah film yang disutradarai oleh Jeihan Anggara dan Hanung Bramantyo.

Berikut profil Fiersa Besari yang dikutip Utara Times dari laman gramedia.com, Ia biasa disapa Bung, merupakan seorang lelaki kelahiran Bandung.

Baca Juga: Sinopsis Garis Waktu, Film yang Diproduseri oleh Produser Layangan Putus dan Dibintangi oleh Reza Rahadian

Didasari oleh kecintaannya pada dunia musik, setelah menyelesaikan pendidikannya di jurusan sastra Inggris di STBA Yapari ABA Bandung.

Akan tetapi dengan berjalannya waktu Fiersa Besari malah menjauhi disiplin ilmu yang ia pelajari selama ini dan berujung membuka studio rekaman.

Di studio rekaman inilah ia mengenal banyak musisi, sekaligus mengembangkan karir musiknya.

Baca Juga: Film Garis Waktu yang Disamakan dengan Layangan Putus Kapan Tayang? Berikut Jadwal Rilis dan Sinopsisnya

Fiersa Besari kemudian merilis beberapa album solo sejak tahun 2012, sebelum mengalami fase patah hati dan akhirnya berkelana keliling Indonesia selama tujuh bulan untuk mencari jati diri.

Adapun beberapa karyanya tulisannya adalah antara lain, Catatan Juang, Tapak Jejak, Arah Langkah, Konspirasi Alam Semesta, 11.11, dan Garis Waktu.

Sementara Album Musiknya antara lain:

1. 11:11 (2012)

2. Tempat Aku Pulang (2014)

3. Konspirasi Alam Semesta (2015)

4. Album 20:20 (2020)

Baca Juga: Kapan Film Garis Waktu Tayang? Simak Informasi Berikut Ini Lengkap dengan Sinopsis

Fiersa Besari melalui lagu-lagunya mendapatkan penghargaan Top Male Singer Of The Year dari Billboard Indonesia Music Awards pada tahun 2020.

Biodata Fiersa Besari:

Nama: Fiersa Besari

Tanggal Lahir: 3 Maret 1984

Tempat Lahir: Bandung

Baca Juga: Sinopsis Film Garis Waktu, Anya Geraldine Menjadi Orang Ketiga

Almamater: STBA Yapari-ABA Bandung

Pekerjaan: Musisi, Penulis, Konten creator

Situs web: fiersabesari.id

Instagram: @fiersabesari

Itulah profil Fiersa Besari penulis novel Garis Waktu yang kini diangkat menjadi sebuah film oleh produser Layangan Putus.***

 

Editor: Nurmaya

Sumber: gramedia.com

Tags

Terkini

Terpopuler