Sinopsis Golden Spoon, Kisah Remaja Miskin yang Nasibnya Berubah Berkat Sebuah Sendok, Ini Jadwal Tayangnya

20 Agustus 2022, 04:20 WIB
Sinopsis Golden Spoon, Kisah Remaja Miskin yang Nasibnya Berubah Berkat Sebuah Sendok, Ini Jadwal Tayangnya /Soompi

UTARA TIMESGolden Spoon atau Sendok Emas adalah drama Korea tentang hidup seorang remaja miskin yang nasibnya berubah karena sedok yang ia beli dari seorang nenek tak dikenal.

Golden Spoon menceritakan seorang remaja yang bosan dengan hidupnya yang miskin tapi tak bisa berbuat apa-apa sampai ia melihat keajaiban dari sendok yang baru dimilikinya.

Dikisahkan bahwa sendok itu memiliki kekuatan ajaib yang bisa mengubah hidup yang semula miskin menjadi kaya. Berikut sinopsis drama Golden Spoon beserta jadwal tayangnya.

Lee Seung-Cheon (Yook Sung-Jae) adalah seorang pelajar SMA. Sejak lama keluarganya hidup dalam kemiskinan dan hanya memiliki uang untuk tinggal di perkampungan.

Baca Juga: Daftar Pemeran Jailangkung 3 Sandekala, Simak Sinopsis Horor September 2022 Lengkap Disini

Suatu hari keajaiban yang tak disangka-sangka menyapa Lee Seung-Cheon. Tatkala berjalan di sebuah trotoar ia melihat wanita tua menggelar dagangannya di pinggir jalan.

Wanita tua itu membujuk Lee Seung-Cheon agar membeli sebuah sendok darinya.

“Kalau kau beli sendok emas ini seharga $3 dariku, kau bisa mengganti orangtuamu.

“Kau akan makan tiga macam makanan dengan sendok emas ini bersama anak sebayamu di rumah mereka,” ujar wanita tua itu.

“Orangtua temanmu itu nantinya juga akan menjadi orangtuamu,” sambungnya penuh semangat.

Baca Juga: Link Nonton The Sexy Doctor is Mine Episode 6, 7, 8, Eklsuif di Vidio Berikut Ini

Singkat cerita Lee Seung-Cheon sepakat membeli sendok emas itu dari si nenek dan kemudian menyantap makanan hingga tiga kali di rumah temannya, Hwang Tae-Yong.

Dalam kisah tersebut, Hwang Tae-Yong adalah remaja yang kaya raya. Orangtuanya memiliki sebuah perusahaan yang besar.

Demikianlah awal mula perubahan besar dalam hidup Lee Seung-Cheon.

Golden Spoon ditulis oleh Yoon Eun-Kyung dan Kim Eun-Hee. Keduanya pernah berkolaborasi menulis naskah My Fair Lady, Night after Night, Scent of Summer, dan Winter Sonata.

Yoon Eun-Kyung juga pernah menulis naskah film yang berjudul Romance of Their Own.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 6 SD MI Halaman 143, Volume ABCD.EFGH adalah

Yook Sung-Jae adalah aktor berkebangsaan Korea Selatan yang lahir pada 2 Mei 1995. Sederet pernghargaan pernah ia terima, antara lain:

1. 2017 (10th) Korea Drama Awards untuk nominasi Best New Actor dalam film Guardian: The Lonely and Great God dan Star Award dalam film yang sama.

2. 2015 KBS Drama Awards untuk nominasi Best Couple Award dalam film Who Are You: School 2015

3. 2015 SBS Drama Awards untuk nominasi New Star Award dalam film The Village: Achiara's Secret

Golden Spoon disutradarai oleh Song Hyun Wook. Film ini dijadwalkan tayang bulan September 2022.

Sebelumnya Song Hyun Wook pernah menyutradarai Another Miss Oh, The Beauty Inside, Graceful Friends, Undercover, The King’s Affection, dan sejumlah drama yang lain.***

Editor: Anas Bukhori

Tags

Terkini

Terpopuler