Sinopsis Lyle, Lyle, Crocodile: Film tentang Buaya Sirkus yang Hobi Menyanyi, dengan Link Download Bonusnya

22 Agustus 2022, 16:09 WIB
Sinopsis Lyle, Lyle, Crocodile: Film tentang Buaya Sirkus yang Hobi Menyanyi, dengan Link Download Bonusnya /Tangkap layar/Instagram @sonypictures

UTARA TIMES Lyle, Lyle, Crocodile akan segera tayang dalam bulan-bulan ini. Film tentang buaya sirkus yang hobi menyanyi dan suka berendam ini sudah dinanti oleh banyak penggemarnya.

Lyle, Lyle, Crocodile adalah film komedi musikal yang digarap dengan teknologi CGI. Tak tanggung-tanggung, tokoh utama film ini yakni si buaya sirkus diperankan oleh penyanyi Shawn Mendes.

Meski film berfokus pada karakter buaya sirkus yang berukuran besar tapi Lyle, Lyle, Crocodile mengangkat tema keluarga, persahabatan, dan perdamaian.

Lyle, Lye, Crocodile adalah hasil adaptasi dari buku seri bestseller karya Bernard Waber (terbit 1965) dengan judul yang sama.

Baca Juga: Sinopsis Serigala Terakhir Season 2 Episode 4: Link Nonton hingga Jadwal Tayang Lengkap

Film ini merupakan film komedi musikal dengan dilengkapi teknologi CGI (Computer Graphic Images), yang membuat karakter Lyle menjadi hidup.

Dikisahkan keluarga Primm (diperankan oleh Constance Wu, Scoot McNairy, dan Winslow Fegley) baru saja pindah ke kawasan New York.

Di tempat baru tersebut anak mereka yaitu Josh kesulitan beradaptasi dengan teman sekaligus sekolah barunya.

Namun, kesulitan itu berubah tatkala Josh bertemu Lyle (Shawn Mendes), seekor buaya sirkus yang gemar bernyanyi, berendam, dan mendengar musik.

Tak sulit bagi keduanya untuk berteman baik. Namun kebahagiaan mereka sedikit terganggu oleh seorang tetangga yang bernama Tuan Grumps (Brett Gelman).

Baca Juga: Sinopsis Serigala Terakhir Season 2 Episode 4: Link Nonton hingga Jadwal Tayang Lengkap

Karena ulah si tetangga semakin mengganggu, Josh dan keluarganya membuat kesepakatan dengan pemilik Lyle yakni Hector (Javier Bardem), seorang pemilik sirkus yang kharismatik.

Bersama-sama mereka menunjukkan kepada masyarakat luas bahwa sebuah keluarga bisa berasal dari tempat-tempat yang jauh.

Selain itu, tidak masalah juga jika ada seekor buaya besar yang gemar bernyanyi.

Lyle, Lyle, Crocodile menayangkan sejumlah original sound track atau OST yang dinyanyikan oleh Shawn Mendes sendiri.

Shawn Peter Raul Mendes nama lengkap Shawn Mendes, adalah penyanyi dan pencipta lagu asal Kanada. Ia pernah bermain dalam Summer of Love.

Baca Juga: Gempa Bali Hari ini 22 Agustus 2022, Mag: 5,8, BMKG Ungkap Data ini

Javier Bardem dikenal lewat aktingnya yang memikat dalam Skyfall (2012), Eat Pray Love (2010), dan Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tale (2017).

Para penulis lagunya adalah tim yang sama yang menulis lagu-lagu dalam drama musikal The Greatest Showman, yaitu Benjamin Pasek dan Justin Paul.

Dalam penulisan lagu-lagu di film ini keduanya dibantu oleh Ari Afsar, Emily Gardner Xu Hall, Mark Sonnenblick, dan Joriah Kwame.

Film ini disutradarai oleh Will Speck dan Josh Gordon. Sedang naskahnya digarap oleh Will Davies.

Sony Pictures kabarnya akan merilis film ini pada bulan Oktober mendatang. Berikut link download trailer film drama musikal ini https://www.lylelylecrocodile.movie/.***

Editor: Anas Bukhori

Tags

Terkini

Terpopuler