Link dan Sinopsis Anime Detective Conan: The Culprit Hanzawa, Netflix Hadirkan Sudut Pandang Sang Pelaku

26 Januari 2023, 19:35 WIB
Link dan Sinopsis Anime Detective Conan: The Culprit Hanzawa, Netflix Hadirkan Sudut Pandang Sang Pelaku /Tangkapan layar You Tube

UTARA TIMES - Siapa sih yang tidak tahu series Detective Conan? Tayang pertama kali pada abad ke-20, series Detective Conan akan kembali ke layar kaca.

Platform nonton Netflix akan merilis series ini dengan nama Detective Conan: The Culprit Hanzawa.

Anime asal Jepang berjudul Detective Conan: The Culprit Hanzawa dijadwalkan akan tayang pada 1 Februari 2023 nanti di Netflix.

Pengisi suara (seiyuu) Shouta Aoi yang menyuarakan Geordo Stuart dalam My Next Life as A Villainess: All Routes Lead to Doom! (2020) turut serta dalam series ini.

Baca Juga: Persib Menggeser Persija Jakarta, Maung Bandung Melesat ke Puncak Klasemen

Bersama Inori Minase yang juga seiyuu Kae yukiwari di Boruto: Naruto Next Generations dan Minami Takayama yang kembali mengisi sebagai seiyuu Conan Edogawa.

Sebelum menonton anime Detective Conan: The Culprit Hanzawa, baca dulu sinopsis lengkapnya di bawah ini.

Berbeda dengan anime utamanya yang serius dan mengambil genre thriller-misteri, Detective Conan: The Culprit Hanzawa mempunyai genre komedi-misteri.

Baca Juga: Diprediksi Kaya di Tahun 2023, Shio Ini Bakal Ketiban Rezeki Bagaikan Durian Runtuh

Series Detective Conan: The Culprit Hanzawa akan ditampilkan menggelikan karena perdebatan dan cara berpikir sang tersangka pelaku yang bernama Hanzawa.

Seperti judulnya, protagonis Detective Conan: The Culprit Hanzawa merupakan Hanzawa yang merupakan tersangka pelaku kejahatan dari kasus yang terjadi.

Sedangkan Conan sang detektif cilik kali ini berperan sebagai antagonis dari cerita alih-alih tokoh sentral cerita.

Baca Juga: Bakal Bangkit dan Hidup Sukses di Awal Februari 2023, Inilah Ramalan 12 Tanggal Lahir Menurut Primbon

Berlatar di kota Beika dengan tingkat kejahatan tinggi, sang penjahat bersiluet hitam bernama Hanzawa itu berkeliaran merencanakan sebuah pembunuhan.

Sang penjahat secara khusus datang ke Beika untuk merealisasikan rencana nya untuk membunuh seseorang.

Memiliki niat yang besar dan kuat, Hanzawa bahkan pergi melihat-lihat properti sewaan kita Beika.

Baca Juga: Hebat! Ramalan 5 Weton yang Paling Beruntung dan Hidup Bahagia di Awal Februari Tahun 2023, Auto Nyengir!

Termasuk sebuah properti bekas TKP—tempat kejadian perkara—yang menurut nya ideal untuk melakukan pembunuhan yang Hanzawa rencanakan.

Karakter Hanzawa digambarkan sebagai sosok yang cukup mudah takut dan panik. Tindakan yang Hanzawa ambil muncul secara spontan.

Tindakan tersebut dapat bertentangan dengan apa yang ia pikirkan hingga Hanzawa menyumpahi perbuatan tersebut.

Baca Juga: Sedang Tayang! Live Vidio PSS Sleman vs Arema di BRI Liga 1, Lengkap Prediksi dan Susunan Pemain

Hanzawa juga memikirkan langkah yang menurutnya lebih tepat namun tidak dilakukan.

Seperti meletakkan lembaran plastik sebelum melakukan rencana pembunuhan yang telah disusun.

Akankah sang penjahat sekaligus protagonis Hanzawa, tertangkap oleh Conan Edogawa sang detektif cilik?

Saksikan Detective Conan: The Culprit Hanzawa pada 1 Februari 2023 di link nonton Netflix berikut.

KLIK DISINI

Demikian mengenai link menonton series anime Detective Conan: The Culprit Hanzawa.***

Editor: Nur Umar

Tags

Terkini

Terpopuler