Cek Daftar Pemain dan Sinopsis Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang

1 Februari 2023, 19:40 WIB
Cek Daftar Pemain dan Sinopsis Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang /Tangkapan layar/youtube Visinema Pictures

UTARA TIMES - Film seru Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang segera tayang di layar lebar seluruh Indonesia.

Berdasarkan jadwalnya film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang bisa ditonton di bioskop pada Kamis, 2 Februari 2023. 

Adapun Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang merupakan sekuel dari film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI).

Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang juga film yang diangkat dari novel karya Marchella F.P.

Baca Juga: 7 Fakta Unik Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang, No 5 Bikin Tersentuh Hati

Menurut LSF bahwa film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang cocok untuk ditonton dengan klasifikasi usia 13 tahun ke atas.

Berikut daftar pemain film Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang, antara lain:

- Tokoh Aurora diperankan Sheila Dara Aisha.

- Tokoh Angkasa diperankan Rio Dewanto.

- Tokoh Awan diperankan Rachel Amanda.

Baca Juga: Daftar Film Indonesia Terbaru yang Tayang Februari 2023 Ada Genre Horor, yang Suka Seram-seram Merapat!

- Tokoh Jem diperankan Ganindra Bimo.

- Tokoh Honey diperankan Lutesha Sadhewa.

- Tokoh Kit diperankan Jerome Kurnia.

Daripada penasaran tentang kisahnya, inilah sinopsis film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang sebagai berikut:

Bagi Aurora, perjalanannya ke London tidak sekadar untuk mewujudkan mimpi, tapi juga merupakan tiket kebebasan baginya.

Baca Juga: Bakal Hidup Penuh Kebahagiaan dan Rezeki Melimpah di Bulan Februari 2023, Cek Ramalan 12 Tanggal Lahir Berikut

Ia banyak menemukan peristiwa pelik dan sekaligus menempatkannya pada situasi ulit.

Aurora sempat berpacaran dengan Jem, seorang seniman, yang membuat kehidupannya semakin berwarna.

Namun, Jem ternyata menunjukkan sisi lain yang membuat Aurora kecewa.

Baca Juga: KIP Kuliah 2023 Kapan Cair? Simak Penjelasan Mengenai Persyaratan yang Harus Disiapkan

Dalam masa sulit itu, Aurora dibantu sahabatnya Honey dan Kit.

Untuk bertahan hidup serta membiayai kuliahnya, ia pun bekerja serabutan, hingga Angkasa dan Awan datang menyusulnya.

Demikian informasi tentang film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang lengkap dengan daftar pemain dan sinopsisnya.***

Editor: Anas Bukhori

Tags

Terkini

Terpopuler