Sinopsis Sinetron Badai Pasti Berlalu 2 Juli 2021, Helmi Sakit Hati dengan Sisca

- 2 Juli 2021, 07:57 WIB
Sinopsis Sinetron Badai Pasti Berlalu 2 Juli 2021, Helmi Sakit Hati dengan Sisca
Sinopsis Sinetron Badai Pasti Berlalu 2 Juli 2021, Helmi Sakit Hati dengan Sisca /Nurhayati/

UTARA TIMES – Sinetron Badai Pasti Berlalu 2 Juli 2021 menampilkan adegan diimana Helmi yang telah kembali dan ingin bertemu dengan Sisca.

Dalam sinetron Badai Pasti Berlalu pada episode kali ini terlihat Helmi kembali sembari membawa tongkat kaki dan luka di wajahnya.

Helmi kembali karena ingin menemui Sisca, karena dia pikir Sisca masih menunggunya dan mengkhawatirkannya. Namun, apa yang dipikirkan Helmi pupus sudah ketika melihat Sisca bersama Leo dan menampilkan keduanya sangat mesra sebagai pengantin baru dalam sinetron Badai Pasti Berlalu 2 Juli 2021 ini.

Baca Juga: Sinopsis Sinetron Badai Pasti Berlalu 1 Juli 2021, Helmi Kembali Lagi

Helmi bersembunyi di belakang mobil dan melihat kenyataan yang pahit, dimana Sisca perempuan yang ia cintai dan ia pikir akan bersama lagi, nyatanya tidak sama sekali.

Sisca justru menikah dengan Leo, dan terlihat memang Sisca hidup bahagia dengan Leo seperti tidak pernah terjadi apa-apa dalam kisah sebelumnya.

Bahkan, Sisca pun tak memikirkan keadaan Helmi di luar sana, dia sudah bahagia bersama Leo.

Di sisi lain, terlihat Tiara juga cemburu dengan keromantisan Leo dan Sisca, Tiara sangat jengkel dengan kemesraan mereka.

Dalam adegan lain, Leo ingin pamit berangkat kerja dan Sisca mencium tangan Leo layaknya seorang suami istri.

Halaman:

Editor: Anas Bukhori

Sumber: SCTV


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah