Inilah Kisah Mommy ASF Penulis Novel Layangan Putus, Sosok Kinan asli Layangan Putus yang Viral pada 2019

- 8 Januari 2022, 12:00 WIB
Inilah Kisah Mommy ASF Penulis Novel Layangan Putus, Sosok Kinan asli Layangan Putus yang Viral pada 2019
Inilah Kisah Mommy ASF Penulis Novel Layangan Putus, Sosok Kinan asli Layangan Putus yang Viral pada 2019 /Instagram

UTARA TIMES – Inilah kisah Mommy ASF penulis novel Layangan Putus dan sosok Kinan asli Layangan Putus yang viral di Facebook pada 2019 lalu.

Hingga kini, kisah Mommy ASF penulis novel Layangan Putus ramai disebut sebagai sosok Kinan asli dalam Layangan Putus yang viral beberapa waktu lalu.

Meski dalam versi cerbung yang viral di Facebook tidak dihadirkan tokoh Kinan seperti halnya di novel, kisah Mommy ASF penulis novel Layangan Putus tak jarang dikaitkan dengan sosok Kinan asli.

Pada dasarnya kisah Mommy ASF penulis novel Layangan Putus versi cerbung ini terdiri dari tiga bagian. Yakni pembuka atau prolog, part 1 dan part 2.

Baca Juga: Bocoran dan Sinopsis Layangan Putus Episode 9: Apakah Kinan Resmi Bercerai dengan Aris?

Baca Juga: Cara Nonton Layangan Putus Gratis dari Episode 1 hingga Tamat, Simak Uraian Lengkapnya di Sini!

Adapun kisah yang ditulis Mommy ASF sebelum pada part 1 dan part 2 cerbung Layangan Putus yang viral pada 2019 silam bisa disimak di bawah ini.

Dendam Penulis

By: Mommy ASF

“Belasan tahun lalu, saat masih duduk dibangku SMA, aku memang suka menulis. Sekedar bercerita khayalan ABG demi mencari eksistensi diri. Kata orang bijak, penyakit yang tidak ada obatnya itu malas. Penyakit itu mengurung hobi menulisku. Dan seiring pertambahan usia dan kesibukan, urusan tulis menulis pun lupa sudah.

Berkembangnya jejaring sosial kembali menggelitik semangat menulisku. Sekedar merangkai kata di status dan mengisi caption foto yang ku unggah.Walaupun isi nya hanya coretan receh berisi kebahagiaan dirumah bersama keluarga.

Baca Juga: Ini yang Bikin Mommy ASF Penulis Layangan Putus Asli Menghapus Postingannya yang Viral di Facebook 2019

Hingga suatu ketika, kepedihan itu datang dari sana! Suami yang sudah kudampingi bertahun tahun, menemukan cinta baru pada seorang selebgram yang cantik, muda dan terkenal.

Tanpa memandang status suamiku yang beranak empat, sang gadis cantik pun, rela dijadikan yang kedua.

Ku enyahkan semua akun sosial mediaku. Marah, benci, sedih membuatku anti sosial. Ku kambinghitamkan rasa hancurku pada sosial media.

Baca Juga: Link Nonton dan Download Layangan Putus Episode 8 Lengkap Disini!

Membuka nya membuatku berduka. Tentu murka ku tak berdampak apa apa pada jejaring sosial yang kutinggalkan. Justru, perlahan kurasakan kehilangan tempat untuk menyalurkan hasrat menulis.

Allah Sang Maha Baik, mempertemukan aku dengan sahabat literasi. Seorang ibu yang menyarankanku untuk kembali menulis. Melampiaskan isi hati dan suka duka melalui aksara. "Writing is healing," sarannya.

Akhirnya inilah tulisan pertamaku. Cukup mengobati luka. Semoga, goresan tinta berikutnya mampu memberi energi positif bagi ku dan mengembalikan ketenangan. Jujur, ini bagai dendam yang tertunaikan.”

Baca Juga: Inilah Ending Layangan Putus Lengkap Sinopsis Layangan Putus Episode 8 yang Tayang pada 7 dan 8 Januari 2022

Mommy

Bali 20 Oktober 2019

Seperti itulah kisah Mommy ASF penulis novel Layangan Putus dan sosok Kinan asli Layangan Putus yang viral di Facebook pada 2019 lalu sebelum part 1 dan part 1 cerbung Layangan Putus. ***

Editor: Nurmaya

Sumber: Facebook


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah