Bipolar Jadi Isu Hangat Awal Februari 2022 Lewat Film Kukira Kau Rumah, Simak Bagaimana Cara Menanganinya

- 31 Januari 2022, 15:40 WIB
Bipolar Jadi Isu Hangat Awal Februari 2022 Lewat Film Kukira Kau Rumah, Simak Bagaimana Cara Menanganinya
Bipolar Jadi Isu Hangat Awal Februari 2022 Lewat Film Kukira Kau Rumah, Simak Bagaimana Cara Menanganinya /Tangkapan layar Instagram @sinemaku.pictures

UTARA TIMES – Awal Februari 2022 akan muncul trend Bipolar Disorder yang diangkat oleh Film Kukira Kau Rumah yang akan tayang di Bioskop mulai Kamis, 3 Februari 2022.

Film yang akan tayang awal Februari 2022, Kukira Kau Rumah mengisahkan tentang tokoh yang mengidap gangguan kesehatan jiwa Bipolar.

Bipolar akan diprediksi menjadi isu hangat yang akan banyak diperbincangkan di bulan Februari 2022. Selain melalui Film Kukira Kau Rumah, kenyataan dalam hidup sehari-hari juga banyak orang yang mengidap gangguan kesehatan jenis ini.

Baca Juga: Film Kukira Kau Rumah Angkat Gangguan Kesehatan Jiwa Bipolar, Apa Itu Bipolar? Simak Penjelasannya

Dikutip Utara Times dari laman RS MM Bogor pada Senin, 31 Januari 2022, terdapat 2 jenis gangguan mood yang dapat memengaruhi mood dan apa yang kita rasakan, yaitu:

1. Gangguan unipolar (1 kutub) merupakan gangguan depresi mayor, yaitu mood yang menurun.

2. Gangguan bipolar (2 kutub), pada gangguan jenis ini terdapat mood yang meningkat yang dapat juga disertai mood yang menurun. Semua gangguan tsb berhubungan dengan perubahan kimiawi di otak.

Gangguan bipolar diartikan sebagai gangguan yang dapat membuat mood seseorang yang normal dapat menjadi sangat ekstrim sehingga disebut manik depresif.

Orang dengan gangguan bipolar memiliki mood yang tidak menentu (mood swing). Moodnya dapat berayun dari yang paling rendah (depresi) ke yang paling tinggi (mania).

Halaman:

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah