Berikut ini Penjelasan One Piece 1043, Apakah Benar Luffy adalah Joy Boy Ataukah Sekedar Kebetulan? 

- 11 Maret 2022, 23:32 WIB
Berikut ini Penjelasan One Piece 1043, Apakah Benar Luffy adalah Joy Boy Ataukah Sekedar Kebetulan? 
Berikut ini Penjelasan One Piece 1043, Apakah Benar Luffy adalah Joy Boy Ataukah Sekedar Kebetulan?  /kolase One Piece 1043/

UTARA TIMES – Chapter One Piece 1043 kembali membuat gempar dunia One Piece dan membuat para fandom merasa penasaran.

Pasalnya, dalam chapter One Piece 1043 banyak sekali kejutan yang dihadirkan Eiichiro Oda dalam panel ceritanya. Salah satunya tentang nama Joy Boy dan nama Nika.  

Artikel ini akan mencoba mengulas teori tentang Joy Boy dan Nika. Adapun teori ini diambil dari beberapa chapter One Piece yang telah rilis sebelumnya.

Pertama, teori yang akan dibahas dalam chapter One Piece 1043 mengenai kebenaran Joy Boy, apakah benar Luffy adalah Joy Boy ataukah sekedar kebetulan?

Baca Juga: Penjelasan Rahasia Nika dalam Chapter One Piece 1043, Seorang Pahlawan dari Para Budak ataukah Sebuah Legenda

Reinkarnasi

Dalam chapter One Piece 1043, Zunisha mengobrol dengan Momonosuke dan mengatakan jika dirinya mendengar sebuah suara yang sudah lama tidak dia dengar selama 800 tahun yang lalu.

Zunisha menjelaskan jika suara tersebut adalah sebuah genderang kemerdekaan. Momonosuke yang tidak mengerti maksud Zunisha menanyakan maksudnya, siapa pemilik suara tersebut? Zunisha mengatakan jika suara itu adalah suara Joy Boy.

Berbarengan dengan pernyataan Zunisha, pada panel berikutnya Oda menggambarkan Luffy yang tengah tersenyum dengan mengatakan, ‘Nika, dia sudah kembali’.

Baca Juga: Link Baca Legal One Piece 1043 Versi Bahasa Indonesia, Kemunculan Joy Boy di Negeri Wano, Benarkan itu Luffy?

Halaman:

Editor: Nurmaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x