Menjelang Pachinko Episode 5, Kisah Hidup Kim Sunja Telah Tembus 10 Juta Penayangan di Youtube dan Apple TV

- 6 April 2022, 17:45 WIB
Menjelang Pachinko Episode 5, Kisah Hidup Kim Sunja Telah Tembus 10 Juta Penayangan di Youtube dan Apple TV
Menjelang Pachinko Episode 5, Kisah Hidup Kim Sunja Telah Tembus 10 Juta Penayangan di Youtube dan Apple TV /Apple TV Plus

UTARA TIMES – Kabar terbaru menjelang penayangan Pachinko episode 5 bahwa drama yang mengisahkan kisah hidup Kim Sunja dalam beberapa generasi diklaim telah tembus 10 juta kali tayang di Youtube dan Apple TV.

Pachinko merupakan drama Apple TV terbaru yang rilis pertama kali pada 25 Maret 2022 yang menggambarkan cobaan berat 'Zainichi' (orang Korea di Jepang), melampaui 10 juta penayangan di YouTube dalam satu episode.

Pachinko merupakan drama Apple TV terbaru yang diproduksi berdasarkan buku novel terlaris New York Times berjudul sama karya Lee Min Jin.

Dilansir Utara Times dari entertain.naver.com bahwa kabarnya video pertama Pachinko, yang dirilis di saluran YouTube Korea pada tanggal 25 Maret lalu oleh Apple TV, mencatat 10,55 juta penayangan pada tanggal 6 April kemarin.

Baca Juga: A Business Proposal Berapa Episode? Simak Info Lengkap dengan Sinopsis dan Link Streaming di Sini

Apple TV awalnya merencanakan bahwa mereka akan merilis satu episode secara gratis hingga tanggal 1 bulan ini, akan tetapi sejauh ini beberapa episode setelahnya masih dapat diakses secara gratis.

Ini merupakan sesuatu yang tidak biasa bagi Apple TV untuk melakukan pra-rilis konten aslinya di YouTube dan memperpanjang periode penayangan gratis.

Apple TV, merupakan pendatang baru di industri layanan video online (OTT), mereka memiliki ekspektasi tinggi sebagai pesaing Netflix.

Diproduksi berdasarkan buku terlaris New York Times dengan nama yang sama, Pachinko adalah kisah yang lembut dan hangat tentang harapan dan impian keluarga imigran Korea.

Halaman:

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah