Perjalanan Karir Megantara, dari Zidan yang Lovable ke Bima Si Hidung Belang

- 12 Mei 2022, 19:53 WIB
Perjalanan Karir Megantara, dari Zidan yang Lovable ke Bima Si Hidung Belang
Perjalanan Karir Megantara, dari Zidan yang Lovable ke Bima Si Hidung Belang /Instagram @megantaraaa.

UTARA TIMES- Nama Megantara terus melambung setelah memainkan sosok Bima dalam film KKN Desa Penari.

Meskipun tergolong sebagai pemain baru dalam dunia hiburan, namun semua karakter yang dimainkan Megantara selalu berkesan dimata publik.

Hal ini tampak dari kekecawaan para fans Love Story The Series SCTV saat peran Megantara sebagai Zidan dalam Love Story The Series SCTV tiba-tiba menghilang.

Zidan dan Medina memiliki chemistry yang sangat baik, banyak penonton yang baper dengan kebersamaan Zidan dan Medina. Menjelang episode terakhir, karakter Zidan tiba-tiba menghilang. Diceritakan bahwa Zidan meninggalkan Medina secara sepihak.

Baca Juga: Asal Usul Badarawuhi, Ternyata Mirip dengan Ayu yang Tidak Memiliki Tata Krama Hingga Dikutuk Terus Menari

Bukan tanpa alasan, hengkangnya Megantara dalam Love Story The Series SCTV ternyata karena dirinya didapuk sebagai pemain utama dalam sinetron Dewi Rindu di SCTV.

Peran Megantara sebagai Rangga, sosok laki-laki yang sangat bertanggungjawab menjadi karakter yang lovable dalam sinteron Dewi Rindu.

Bahkan capaian sinetron Dewi Rindu ini mengalahlah Love Story The Series. Meskipun banyak fans yang kecewa dengan hengkangnya Megantara dari Love Story The Series, namun pesona Megantara di Dewi Rindu berhasil mengobati kekecewaan para fans.

Karakter Megantara berubah drastis di film KKN Desa Penari. Sebagai aktor yang lovable pada sinteron sebelumnya, Megantara berubah menjadi sosok laki-laki hidung belang.

Baca Juga: Sumbang Medali Emas pada Sea Games 2021, Pesilat Riska Hermawan Bangga Dapat Ucapan Special dari Aktor Favorit

Megantara memerankan Bima, dan menaruh hati pada Widya. Namun sayangnya gayung tidak bersambut. Widya tidak mengendaki Bima menjadi kekasihnya.

Kemarahan Bima akan sikap Widya, dilampiaskan kepada Ayu. Karena sebenarnya Ayu juga menaruh hati kepada Bima.

Tak hanya itu, Bima dan Ayu dikisahkan melanggar beberapa ketentuan adat hingga melakukan tindakan asusila dengan Ayu.

Akibat tindakan tidak senonoh tersebut, Ayu dan Bima harus menanggung derita seumur hidup. Mereka berdua menjadi pengabdi badarawuhi, jin penunggu desa setempat.

Demikianlah perjalanan karir Megantara dari sosok yang dicintai menjadi laki-laki si hidung belang.***

 

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah