Nur Asli Memberi Pesan dalam KKN di Desa Penari , Isi Pesannya Membuat Merinding

- 21 Mei 2022, 18:05 WIB
Nur Asli Memberi Pesan dalam KKN di Desa Penari , Isi Pesannya Membuat Merinding
Nur Asli Memberi Pesan dalam KKN di Desa Penari , Isi Pesannya Membuat Merinding /Twitter

“Jadi gw bakal tutup Thread ini dengan pesan mbak Nur dan alasanya kenapa ia mau bercerita. Sejak awal, mbak Nur tidak begitu tertarik dengan unsur seram dalam ceritanya, ia ingin menyampaikan pesan yang terkandung di dalamnya, agar siapapun kita, tetap menjaga tata krama,” ungkap SimpleMan di akhir thread.

Baca Juga: Akhir Kisah Sewu Dino, Ending Cerita Santet Keluarga Atmojo Vs Keluarga Kuncoro Jawa Timur

“Ini bukan tentang, hal yang sepele, siapapun kamu, dimanapun kamu berada, sekali lagi, jaga sikap dan prilaku karena sesungguhnya sebagai tamu, selayaknya tetap bersiteguh pada warisan pendahulu kita yang mengutamakan sopan santun terhadap tuan rumah.” tambahnya.

Nur melalui SimpleMan berpesan agar siapapun kita berada, selalu jaga tata karama, jaga sikap dan perilaku karena sebagai tamu, kita harus mengutamakan sopan santun terhadap tuan rumah.”

Baca Juga: Ternyata Begini Alasan Kepala Desa Mengizinkan Para Mahasiswa KKN di Desa Penari, Ayu Berperan Penting!

Pada dasarnya 'KKN di Desa Penari' menceritakan tentang kisah sekelompok mahasiswa yang sedang melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) di sebuah desa terpencil di Banyuwangi, Jawa Timur.

Cerita horor tersebut begitu digemari dan menjadi viral bahkan sempat dibukukan. Sampai kemudian cerita tersebut diadaptasi menjadi film 'KKN di Desa Penari' yang tayang di layar lebar pada 30 April lalu dan masih tayang hingga hari ini.

Itulah ulasan mengenai pesan Nur asli di kisah KKN di Desa Penari yang nyata dan sebaiknya perlu untuk dipegang teguh oleh siapapun.***

Halaman:

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah