Merinding! Ini Sinopsis Singkat Film Siksa Kubur yang Bakal Tayang pada Lebaran 2024

- 14 Maret 2024, 01:35 WIB
Merinding! Ini Sinopsis Singkat Film Siksa Kubur yang Bakal Tayang pada Lebaran 2024
Merinding! Ini Sinopsis Singkat Film Siksa Kubur yang Bakal Tayang pada Lebaran 2024 /instagram@jokoanwar

UTARA TIMES - Berikut ini terdapat sinopsis singkat dari film Siksa Kubur yang akan tayang di bioskop pada April 2024 mendatang

Film dengan judul Siksa Kubur yang merupakan besutan dari rumah produksi Come and See Pictures menawarkan pemandangan yang tidak biasa yang dapat disimak melalui sinopsis singkat film tersebut

Tidak bisa di pungkiri bahwa film Siksa Kubur yang disutradarai oleh Joko Anwar dan resmi di perkenalkan pada 13 Maret 2024 lalu memukau para pecinta film tanah air sebagaimana yang tersirat dari sinopsis singkat filmnya

Melalui kanal Youtube Come and See Pictures trailer film Siksa Kubur ini telah menyita banyak perhatian sehingga sinopsis singkat berikut ini bisa dijadikan referensi sebelum menontonnya, selain itu film ini juga bintang utama Faradina Mufti dan Reza Rahadian itu

Baca Juga: Ini Tempat Ngabuburit yang Asik untuk Menunggu Waktu Berbuka Puasa Ramadhan 2024 di Tangerang

Sinopsis

Berdasarkan trailer tersebut, "Siksa Kubur" bercerita soal Sita (Faradina Mufti) yang tak percaya dengan agama, khususnya setelah kedua orang tuanya jadi korban bom bunuh diri.

Tujuan hidup Sita hanya satu, mencari orang yang paling berdosa dan selanjutnya, saat orang itu meninggal, dia ingin ikut masuk ke dalam kuburannya.

Langkah tersebut diambilnya untuk membuktikan bahwa ancaman siksa kubur sebenarnya tidak ada dan dengan demikian, agama juga tidak nyata.

Baca Juga: Banjir Rezeki! Ini Keutamaan Membaca Surat Al Waqiah

Langkah itu pun harus dilakukannya dengan konsekuensi yang mengerikan untuk mereka yang tak percaya.

Film Siksa Kubur ini di jadwalkan tayang pada tanggal 10 April 2024 mendatang di bioskop seluruh Indonesia.

Demikianlah informasi mengenai sinopsis singkat atas film dengan judul Siksa Kubur yang akan tayang pada 10 Aapril mendatang di bioskop seluruh Indonesia.***

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x