Kapan Hari Kesehatan Nasional 2022? Simak Tema dan Sejarah Hari Kesehatan Nasional Tanggal 12 November di Sini

11 November 2021, 13:30 WIB
Kapan Hari Kesehatan Nasional 2021? Simak Tema dan Sejarah Hari Kesehatan Nasional Tanggal 12 November di Sini /freepik.com/freepik

UTARA TIMES – Kapan Hari Kesehatan Nasional 2022 menjadi pertanyaan banyak pihak, lengkap dengan tema dan sejarah Hari Kesehatan Nasional atau biasa disingkat HKN.

Artikel berisi informasi kapan Hari Kesehatan Nasional 2022, termasuk sejarah Hari Kesehatan Nasional. Sedangkan tema HKN cenderung berubah-ubah setiap tahun.

Guna menambah wawasan, perhatikan kapan Hari Kesehatan Nasional 2022, tema, dan sejarah Hari Kesehatan Nasional secara lengkap.

Hari Kesehatan Nasional 2022 atau biasa disingkat HKN diperingati setiap tanggal 12 November.

Baca Juga: Puisi Hari Ayah Nasional Menyentuh Hati, Cocok Dibacakan di Hari Peringatan 12 November: Ikatan Cinta Ayah

Tema Hari Kesehatan Nasional yang diangkat adalah ‘Sehat Negeriku, Tumbuh Negeriku.’ Pada tahun 2022, masyarakat Indonesia akan merayakan HKN ke-57.

Awalnya, Hari Kesehatan Nasional bermula dari penyakit malaria yang sempat merajalela pada tahun 1950-an di Indonesia.

Pada peristiwa ini, terdapat ribuan korban yang dinyatakan meninggal karena pandemi.

Sontak, pemerintah bergegas untuk melakukan pemberantasan. Caranya dengan membentuk Dinas Pembasmian Malaria pada tahun 1959.

Baca Juga: Bulan November Memperingati Hari Apa Saja? Catat Hari-hari Penting dari Hari Ayah Hingga KORPRI

Selanjutnya, Dinas Pembasmian Malaria berubah menjadi Komando Operasi Pemberantasan Malaria.

Pemberantasan ini dilakukan secara massal di penjuru tanah air, mulai dari Pulau Jawa hingga Sumatra.

Dalam praktiknya, pemerintah memilih menggunakan Dichloro Diphenyl Trichloroethane (DDT).

Baca Juga: Ide Kado untuk Hari Ayah yang Murah dan Mudah Didapat, Tetap Istimewa Pada 12 November 2021

Kemudian Presiden Soekarno melakukan penyemprotan simbolis pada tanggal 12 November 1959. Penyemprotan berlangsung di Desa Kalasan, Yogyakarta.

Kemudian ancaman malaria mulai berkurang dalam kurun lima tahun.

Guna memperingati keberhasilan tersebut, diperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) pada tanggal 12 November 1964.

Pada akhirnya, kapan Hari Kesehatan Nasional 2022 diperingati adalah 12 November besok. Demikian tema dan sejarah Hari Kesehatan Nasional yang dapat menambah wawasan.***

Editor: Nurmaya

Sumber: Sinar Jateng

Tags

Terkini

Terpopuler