Sejarah Singkat Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 Lengkap dengan Teks Sumpah Pemuda

- 26 Oktober 2021, 14:57 WIB
Sejarah Singkat Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 Lengkap dengan Teks Sumpah Pemuda
Sejarah Singkat Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 Lengkap dengan Teks Sumpah Pemuda /

UTARA TIMES- Sejarah singkat hari sumpah pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober harus terus diingat. Dimana peristiwa besar dibalik tanggal 28 Oktober 1928 adalah kebangkitan para pemuda untuk bersatu mendirikan organisasi-organisasi kepemudaan nasional.

Sebelumnya organisasi pemuda memang telah ada dan eksis namun bersifat kedaerahan. Sehingga pergerakannya parsial dan tidak terkoordinasi.

Atas dasar itulah beberapa organisasi pemuda antara lain antara lain Jong Java (1915), Jong Soematranen Bond (1917), Jong Islamieten Bond (1924), Jong Batak, Jong Minahasa, Jong Celebes, Jong Ambon, Sekar Roekoen dan Pemoeda Kaoem Betawi mempelopori Sumpah Pemuda.

Tokoh-tokoh dibalik hari sumpah pemuda antara lain Sigit, Soegondo Djojopoespito, Soewirjo, S. Reksodipoetro, Moehammad Jamin, A. K Gani, Tamzil, Soenarko, Soemanang, dan Amir Sjarifudin.

Baca Juga: Sempat Unggah Farhat Abbas Calonkan Diri Jadi Presiden, Deddy Corbuzier Pilih Hapus Kembali

Para pemuda beriktikad untuk bersatu di bawah naungan kesatuan bangsa, menentukan arah gerakan pemuda untuk negara.

Persiapan sumpah pemuda ini diawali dengan tiga rapat dan dilakukan pada gedung yang berbeda. Dalam rapat pertama, 27 Oktober 1928 Moehammad Jamin menekankan arti persatuan pemuda yang dapat memperkuat persatuan.

Rapat kedua 28 Oktober 1928, Poernomowoelan dan Sarmidi menekankan tentang gerakan Pendidikan bagi pemuda.

Rapat ketiga, berisi perumusan teks sumpah pemuda yang akan diikrarkan bersama dalam sebuah sumpah.

Halaman:

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah