Siapakah Tokoh Termasyhur Pendiri Cirebon Sebelum Datangnya Sunan Gunung Jati? Temukan Jawabannya Disini

- 10 Mei 2022, 21:35 WIB
Ilustrasi membaca buku,
Ilustrasi membaca buku, /Freepik

UTARA TIMES Ternyata sebelum datangnya Sunan Gunung Jati ke Cirebon, sudah ada seorang tokoh termasyhur yang merupakan pendiri Cirebon.

Meskipun begitu, kebanyakan masyarakat jika mendengar Kesultanan Cirebon pasti tidak akan terlepas dari nama Sunan Gunung Jati.

Namun ternyata tidak bisa dipungkiri bahwa sebelum datangnya Sunan Gunung Jati ke Cirebon, Pangeran Walang Sungsang sudah terlebih dahulu tinggal di sana.

Baca Juga: Simak Pendaftaran PPDB Jakarta 2022-2023 untuk SMP, SMA, dan SMK Kapan Dibuka Lengkap dengan Persyaratannya

Sebelum kekuasaan Sunan Gunung Jati dan Pangeran Walang Sungsang di Cirebon, ternyata ada salah satu tokoh termasyhur yang ikut berperan dalam pendirian Cirebon yakni Ki Gede Alang Alang.

Dilansir Utara Times dari Portal Majalengka, bahwa tokoh termasyhur yang terlibat dalam pendirian Cirebon salah satunya adalah Ki Gede Alang Alang.

Ki Gede Alang Alang sendiri adalah mertua dari uwak Sunan Gunung Jati yaitu Pangeran Walang Sungsang.

Baca Juga: Link Twibbon Hari Perawat Sedunia 2022 Terbaru, Peringati International Nurse Day 12 Mei dengan Bingkai Foto

Ki Gedeng Alang Alang merupakan orang yang pertama yang membuka pedukuhan di Cirebon sebelum datangnya Pangeran Walang Sungsang dan Sunan Gunung Jati.

Sejarah mencatat dalam naskah Carita Purwaka Caruban Nagari bercerita tentang siapa sosok Ki Gede alang alang.

Ki Gede Alang Alang adalah nama lain dari Ki Danu Sela yang merupakan adik dari Ki Danu Warsi sang penguasa Cirebon Girang.

Desa atau pedukuhan yang didirikan Ki Gede Alang Alang dikenal dengan nama Tjaruban atau sekarang bernama Cirebon.

Baca Juga: Podcast LGBT Deddy Corbuzier Bikin Gaduh Publik, Gus Miftah Buka Suara

Menurut naskah Kuningan Brahma, diceritakan bahwa Ki Gede Alang Alang adalah Kuwu Cirebon yang pertama.

Ki Gede Alang Alang sendiri merupakan Putra dari Lentera Wala atau Lentera Wulan.

Selain dikenal sebagai kuwu pertama di Cirebon, Ki Gede Alang Alang juga dikenal sebagai Kepala Pelabuhan.

Letak Cirebon yang berada di tepian pantai ini membuat Ki Gede Alang Alang menjadi Kepala Pelabuhan atau Syahbandar Pelabuhan Muara Jati yang berada di Utara Cirebon.

Baca Juga: Adinda Thomas dan Wafda Sufian Lubis Jatuh Cinta Pada Pendengaran Pertama? Simak Kisahnya di Kekasih Halal

Ki Gede Alang Alang memiliki seorang putri yang cantik jelita yang diberi nama Kencana Larang atau Nyi Mangun Sari.

Putri dari Ki Gede Alang Alang ini kelak akan menikah dengan pangeran Walang Sungsang atau Pangeran Cakrabuana.

Pangeran Walang Sungsang adalah putra dari Sri Baduga Maharaja Pajajaran yang dikenal dengan nama Prabu Siliwangi.

Sebelum memeluk agama Islam Ki Gede Alang Alang adalah penyembah berhala sama seperti masyarakat waktu itu.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Minta Maaf Usai Undang Ragil Mahardika dan Fred ke Podcast Close The Door

Namun selepas berkenalan dengan Pangeran Walang Sungsang ia menjadi tertarik pada agama Islam.

Kala itu Pangeran Walang Sungsang melakukan penyamaran dengan menggunakan nama Abdullah Iman,

Hal ini dilakukan Pangeran Walang Sungsang untuk menyembunyikan jati dirinya sebagai anak Raja Pajajaran.

Abdullah Iman lebih memilih menjadi manusia biasa, ia berprofesi sebagai nelayan pencari rebon dan pembuat terasi.

Baca Juga: Sinopsis My Lecturer My Husband Season 2: Cinta Inggit dan Mas Arya Akan Diuji

Setelah beberapa lama berkenalan dengan Abdullah Iman, serta mengetahui ketinggian akhlak dan budi pekertinya,

Ki Gede Alang Alang makin mantap dengan pemuda itu, sehingga ia menikahkan putrinya dengan Abdullah Iman.

Ketika Ki Gede Alang Alang sudah tidak sanggup lagi menjabat Kuwu Cirebon, ia mengangkat Pangeran Walang Sungsang sebagai pengganti dirinya.

Namun sebelum itu Walang Sungsang diangkat menjadi Kuwu Cirebon, pada mulanya ia sudah diberi jabatan Pangrasa Bumi atau Raksa Bumi,

Baca Juga: Viral Kisah Layangan Putus Versi ASN Protokoler, Begini Kisahnya

Sebab itulah nama lain dari pangeran Walang Sungsang adalah Pangeran Cakrabuana.

Nama Cakra Buana memiliki arti atau maksud orang yang mengemban jabatan Raksa Bumi atau Pangrasa Bumi.

Tidak ada kejelasan mengenai Kapan tokoh Ki Gede Alang Alang dilahirkan dan juga meninggal.

Akan tetapi dalam kepercayaan masyarakat, Ki Gede Alang Alang masa sepuhnya dihabiskan di wilayah Selatan Cirebon.

Masyarakat Cirebon juga percaya bahwa Ki Gede Alang Alang wafat dan dikuburkan di Desa Tukmudal Sumber Cirebon.

Situs dan makam dari Ki Gede Alang Alang hingga kini dapat dijumpai di Desa Tukmudal.

Baca Juga: Simak Hari Ini dalam Sejarah 11 Mei, Berikut Informasi Selengkapnya Disini

Makam Ki Gede Alang Alang menjadi salah satu tempat yang sering di ziarahi warga Cirebon dan sekitarnya.

Itulah sekilas tentang tokoh Ki Gede Alang Alang, salah satu tokoh yang berjasa dalam berdirinya Cirebon. Wallahu'alam bishowab.

Demikian informasi mengenai siapakah tokoh termasyhur pendiri Cirebon sebelum datangnya Sunan Gunung Jati? Temukan jawabannya disini***

 

Artikel ini pernah tayang di Portal Majalengka dengan judul Nama Besar Ki Gedeng Alang Alang Tokoh Pendiri Cirebon Pertama Sebelum Datang Sunan Gunung Jati

Editor: Nur Umar

Sumber: Portal Majalengka


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah