2 Ayat yang Menjelaskan Tentang Isra Miraj, Paling Populer untuk Dikutip dalam Ceramah

- 17 Februari 2023, 04:40 WIB
2 Ayat yang Menjelaskan Tentang Isra Miraj, Paling Populer untuk Dikutip dalam Ceramah
2 Ayat yang Menjelaskan Tentang Isra Miraj, Paling Populer untuk Dikutip dalam Ceramah /Ali Arapoğlu/pexels

UTARA TIMES - Ayat yang menjelaskan tentang Isra Miraj, di dalamnya menceritakan perjalanan Nabi Muhammad SAW. 

Perjalanan tersebut dilakukan atau dialami Nabi pada suatu malam, yakni dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa, kemudian dilanjutkan ke langit yang ketujuh atau Sidratul Muntaha. 

Ayat Alquran yang menjelaskan tentang Isra Miraj, juga sekaligus menceritakan Nabi Muhammad SAW menerima perintah melaksanakan shalat lima waktu. 

Baca Juga: Contoh Teks Khutbah Jumat 17 Februari 2023 dengan Tema Menyambut Isra Miraj

Mendekati akan datangnya peringatan Isra Miraj, banyak orang khususnya umat muslim ingin mengetahui lebih detail ayat yang menjelaskan tentang Isra Miraj. 

Simak, berikut ini Utara Times rangkum ayat tentang Isra Miraj teks arab, beserta artinya untuk dikutip sebagai bahan ceramah.

Baca Juga: Penuh Hoki! Ada 9 Tanggal Lahir yang Hidupnya ‘Sugih’ Banyak Rezeki Kata Ramalan Primbon Jawa

Ayat yang menjelaskan tentang Isra Miraj, di antaranya yakni ada di dalam surat Al Isra ayat 1. 

Selain itu, ayat alquran yang menjelaskan tentang Isra Miraj adalah terdapat pada surat An Najm ayat 12-18. 

Surat Al Isra ayat 1, berisi peristiwa Isra Nabi SAW, yaitu perjalan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram yang ada di Makkah menuju Masjidil Aqsa yang berada di Yerusalem bersama Malaikat Jibril dalam waktu semalam. 

Berikut ini teks Surat Al Isra ayat 1: 

سُبْحَانَ الَّذِي أَسْرَىٰ بِعَبْدِهِ لَيْلًا مِنَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ إِلَى الْمَسْجِدِ الْأَقْصَى الَّذِي بَارَكْنَا حَوْلَهُ لِنُرِيَهُ مِنْ آيَاتِنَا ۚ إِنَّهُ هُوَ السَّمِيعُ الْبَصِيرُ 

Baca Juga: Kendaraan Mogok di Jalan? Ini 10 Bengkel Panggilan Jogja yang Bisa Dihubungi 24 Jam!

Artinya, “Maha Suci Allah, yang telah memperjalankan hamba-Nya pada suatu malam dari Al Masjidil Haram ke Al Masjidil Aqsha yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian dari tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia adalah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.” (QS. Al Isra: 1). 

Adapun Miraj Nabi Muhammad SAW, keterangannya terdapat di surat An Najm ayat 12-18. 

Berikut ini surat An Najm ayat 12-18 teks arab beserta artinya, yang termasuk sebagai ayat yang menjelaskan tentang Isra Miraj.

فَتُمَارُونَهُ عَلَى مَا يَرَى. وَلَقَدْ رَآهُ نَزْلَةً أُخْرَى. عِنْدَ سِدْرَةِ الْمُنْتَهَى. عِنْدَهَا جَنَّةُ الْمَأْوَى. إِذْ يَغْشَى السِّدْرَةَ مَا يَغْشَى. مَا زَاغَ الْبَصَرُ وَمَا طَغَى. لَقَدْ رَأَى مِنْ ءَايَاتِ رَبِّهِ الْكُبْرَى 

Baca Juga: Apa itu Isra Miraj? Jatuh Tanggal Berapa Peringatannya di Tahun 2023? Ini Penjelasannya

Artinya, “Maka apakah kamu (musyrikin Mekah) hendak membantahnya tentang apa yang telah dilihatnya? Dan sesungguhnya Muhammad telah melihat Jibril itu (dalam rupanya yang asli) pada waktu yang lain, (yaitu) di Sidratul Muntaha. Di dekatnya ada surga tempat tinggal, (Muhammad melihat Jibril) ketika Sidratul Muntaha diliputi oleh sesuatu yang meliputinya. Penglihatannya (Muhammad) tidak berpaling dari yang dilihatnya itu dan tidak (pula) melampauinya. Sesungguhnya dia telah melihat sebahagian tanda-tanda (kekuasaan) Tuhannya yang paling besar.” (QS. An Najm: 12-18). 

Itulah informasi ayat yang menjelaskan tentang Isra Miraj yang populer untuk dikutip sebagai bahan ceramah.***

Editor: Fariz Amrullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x