Tetap Ringkas! Contoh Puisi Kemerdekaan 4 Bait untuk HUT RI ke-76

15 Agustus 2021, 10:45 WIB
Tetap Ringkas! Contoh Puisi Kemerdekaan 4 Bait untuk HUT RI ke-76 /pixabay/sushuti/

UTARA TIMES – Berikut contoh puisi kemerdekaan 4 bait untuk memeringati HUT RI-ke 76 pada tanggal 17 Agustus.

Puisi kemerdekaan 4 bait pada dasarnya termasuk puisi panjang, khususnya jika dibandingkan dengan puisi HUT RI ke-76 dengan 2 atau 3 bait.

Meski begitu, puisi kemerdekaan 4 bait tetap dapat dibuat ringkas. Kuncinya ada pada jumlah kata yang menyusun setiap baris.

Oleh karena itu, Utara Times mempersembahkan puisi kemerdekaan dengan 4 bait ringkas sebagai berikut:

Baca Juga: Contoh Puisi Kemerdekaan untuk Anak SD 3 Bait, Meriahkan HUT RI ke-76 dengan Optimisme!

 

Judul: Benderaku

Karya: Asri S

 

Di tiang tinggi

Bendera merah putih berkibar

Merajut asa yang lama memudar

Melambangkan citra bangsa yang kuat

 

Bendera merah mutih, o, benderaku

Tampak gagah dan berani

Tampak putih dan suci berseri

Berkibar di tiang yang tinggi

 

Benderaku tampak penuh makna

Menyimpan mimpi-mimpi bangsanya

Berkibar untuk merdeka

Hingga rakyat tidak lagi berduka

 

O, benderaku

Teruslah berkibar

Pada 17 Agustus

Dengan warna yang tidak pernah memudar

Baca Juga: Puisi Kemerdekaan 3 Bait Simpel Mudah Dihapal: Selamat Ulang Tahun Negeri

Itulh puisi kemerdekaan 4 bait dengan judul ‘Benderaku’. Meski termasuk naskah panjang, tetapi puisi ini tetap ringkas karena menggunakan bahasa sederhana.***

Editor: Mutohirin

Tags

Terkini

Terpopuler