Puasa Saat Bulan Rajab Raup Banyak Pahala dan Dosa! Begini kata Ustadz Adi Hidayat

3 Februari 2022, 22:00 WIB
Ilustrasi bulan Rajab /Freepik

UTARA TIMESSelain bulan Dzulqa'idahBulan Dzulhijjah, dan Bulan Muharram, bulan Rajab juga tak kalah istimewanya. Sudah seyogyanya sebagai umat muslim berlomba-lomba meraup banyak pahala di bulan Rajab.

Ibadah di bulan Rajab bernilai pahala yang berlipat ganda. Apapun ibadah yang dilakukan di Bulan Rajab bernilai pahala di bulan Rajab begitu besar. Begitupun sebaliknya, dosa yang dilakukan juga akan berlipat ganda.

Salah satu amalan yang utama di bulan Rajab adalah puasa sunnah. Berpuasa dapat menghindari seseorang dari perbuatan dosa, justru dengan berpuasa akan menghadirkan amalan-amalan baik yang dilakukan serta banyak pahala di bulan Rajab.

Sebagaimana yang dijelaskan oleh Ustadz Adi Hidayat yang dikutip Utara Times dari Deskjabar. 

Baca Juga: Link Download dan Nonton Anime Kaifuku Jutsushi no Yarinaoshi s2 Sub Indo

"Contoh begini, kalau gak puasa sholat fardu pun belum tentu bisa dikerjakan dengan sempurna. Tapi kalau puasa jangankan sholat fardu, ketinggalan sholat sunnah pun akan gelisah," ungkapnya.

Berpuasa di bulan Rajab ini akan memaksimalkan seseorang untuk meraup pahala sebanyak-benyak dengan segala amal ibadah yang dikerjakan. Menjauhkan diri untuk peluang bermaksiat.

Baca Juga: Link Nonton dan Donwload Eternals Sub Indo Terbaru : Druig Makkari Jadi Couple Idaman

Begitupun dengan perbuatan dosa, akan adanya perhitungan yang berlipat di Bulan Rajab. Contoh perbutaan dosa yang sangat dilarang adalah perilaku dzalim.

Ketika seorang muslim tidak menempatkan sesuatu pada tempatnya. Melakukan hal tidak berdasarkan ketakwaan pada Allah Swt. Seringkali orang berbuat dzalim terhadap dirinya sendiri.

Baca Juga: Materi Khutbah Jumat Singkat Hari ini, Jumat 4 Februari 2022: Larangan Tasyabbuh dan Cara Menghindari

Misalnya, menggunakan penglihatan dan pendengaran untuk hal-hal yang tidak baik.

Lisan yang berkata kotor, melangkahkan kaki ke tempat-tempat maksiat, dan masih banyak hal lainnya. Dosa – dosa ini akan berlipat ganda di Bulan Rajab tidak seperti hari-hari biasanya.

Baca Juga: Simak Kunci Jawaban IPA SMP dan MTs Kelas 8 Semester 2 Bab 7 Tekanan Zat dan Penerapannya Halaman 39-40

Untuk itu sudah sepatutnya, menguatkan tameng diri agar terjaga dari berbuat maksiat terlebih di bulan istimewa yaitu bulan Rajab.

Demikian keterangan dari Ustadz Adi Hidayat mengenai pahala di bulan Rajab serta dosa yang berlipat ganda.***

 

Editor: Nur Umar

Sumber: Desk Jabar

Tags

Terkini

Terpopuler