Selain 'Allahumma Laka Sumtu', Ini 2 Versi Doa Buka Puasa yang Benar, Teks Arab, Latin dan Artinya

4 April 2022, 22:50 WIB
Selain 'Allahumma Laka Sumtu', Ini 2 Versi Doa Buka Puasa yang Benar, Teks Arab, Latin dan Artinya /Pexels/Chiplanay/

UTARA TIMES - Berikut adalah bacaan doa puasa Ramadhan yang benar. Terdapat dua versi doa berdasar riwayat shahih.

Dalam berbuka puasa Ramadhan ada bacaan tertentu, doa puasa yang selama ini dibaca yakni ‘Allahumma Lakasumtu wabika amantu’.

Namun, selain doa tersebut, terdapat doa buka puasa lainnya yang juga dianjurkan untuk dibaca saat berbuka.

Berdoa merupakan anjuran dalam beragama, serta tanda seseorang beriman kepada Allah SWT.

Dengan berdoa seorang muslim tunduk dan patuh atas kuasaNya yang begitu besar.

Doa ini juga bisa dibaca saat menjalani puasa sunnah maupun puasa wajib di bulan suci Ramadhan.

Baca Juga: Tata Cara Pelaksanaan Sholat Taubat, Lengkap dengan Niat Hingga Anjuran Dzikir Setelah Sholat

Doa ini bisa kamu hafalkan agar puasa kamu senantiasa menjadi berkah baik untuk kesehatan jasmani maupun mendapat Ridhonya Allah SWT.

Berikut dua versi doa buka puasa yang benar dalam bahasa arab, latin dan artinya yang dilansir Utara Times :

Doa Pertama:

اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ بِرَحْمَتِكَ الَّتِيْ وَسِعَتْ كُلَّ شَيْءٍ أَنْ تَغْفِرَ لِيْ

Allaahumma innii as-aluka birohmatikal-latii wasi'at kulla syai-in an taghfiro lii.

Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepadaMu dengan rahmatMu yang meliputi segala sesuatu, supaya memberi ampunan atasku.

Baca Juga: Kultum Ramadhan Singkat : Menjadikan Puasa Ramadhan sebagai Benteng dari Api Neraka

- Ibnu Majah 1/557. Menurut Al-Hafidz Ibnu Hajar dalam Takhrij Al-Adzkar, lihat Syarah Al-Adzkar 4/342.

Doa Kedua:

ذَهَبَ الظَّمَأُ، وَابْتَلَّتِ الْعُرُوْقُ، وَثَبَتَ اْلأَجْرُ، إِنْ شَاءَ اللَّهُ

Dzahabazh-zhoma-u, wabtallatil 'uruuqu, watsabatal ajru, in syaa-allah.

Artinya: Telah hilang dahaga, dan urat-urat telah basah, dan telah tetap pahala, insya Allah.

-Abu Daud 2357, Ad-Daruquthni dalam sunannya 2279, Al-Bazzar dalam Al-Musnad 5395 dan

-Al-Baihaqi dalam As-Shugra 1390. Hadis ini dinilai hasan oleh Al-Albani.

Baca Juga: Ganjil Genap Hari Ini Selasa 5 April 2022 Wilayah Ibu Kota DKI Jakarta: Lokasi dan Jam Operasi

Hadis selengkapnya:

Dari Ibnu Umar radhiyallahu 'anhuma, beliau mengatakan: Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam, apabila beliau berbuka, beliau membaca: (doa di atas).

Itulah dua versi doa buka puasa yang benar dalam teks arab, latin beserta artinya.***

Editor: Anas Bukhori

Tags

Terkini

Terpopuler