Resep Takjil untuk Menu Berbuka Puasa dengan Si Segar Es Kelapa Muda

7 April 2022, 14:10 WIB
Resep Takjil untuk Menu Berbuka Puasa dengan Si Segar Es Kelapa Muda /Instagram /@lina.tjoandra

UTARA TIMESSaat berbuka kita cenderung memilih makanan yang manis dan Menyegarkan salah satu nya es kelapa muda.

Selain menyegarkan konsumsi air kelapa muda dipercaya bagus untuk kesehatan kulit.

Es kelapa muda selain di konsumsi langsung juga dapat dijadikan campuran minuman lain sebagai variasi dari minuman.

Berikut ini akan disampaikan resep membuat minuman es kelapa muda yang dicampurkan bahan lainnya dijamin makin segar saat dinikmati berbuka puasa nanti.

Baca Juga: Live Streaming Granada vs Sevilla, Link Siaran Langsung Matchday 31 La Liga Spanyol 9 April 2022 Ada Di Sini!

Resep Es Kelapa Muda Mix

Bahan:

- 750 ml air kelapa muda

- 200 gr Daging kelapa muda

- 80 gr buah nangka, potong memanjang

Baca Juga: Waktu Buka Puasa Hari Ini 7 April 2022 Kota Kediri dan Sekitarnya, Cek Jam Lengkapnya!

- 3 sdm alpukat

- 80 gr buah naga

- Es batu

Baca Juga: Apa Kriteria Untuk Mengikuti PBUTM UGM? Simak Penjelasan Lengkap Berikut

Larutan teh tarik:

- 5 bungkus teh tarik kemasan

- 200 ml air

Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Hari Ini Kota Bojonegoro 7 April 2022 Jam Berapa? Catat Waktunya!

Cara membuat:

1. Campuran teh tarik kemasan dengan air panas, aduk rata. Sisihkan

2. Siapkan 3 gelas saji yang sudah diisi es batu.

3. Masukkan daging kelapa muda ke dalam masing-masing gelas

4. Tambahkan alpukat, buah naga dan nangka ke dalam masing-masing gelas

5. Tambahkan air kelapa dan sisa Daging kelapa ke dalam gelas

6. Tuang larutan teh tarik ke dalam masing-masing gelas. Sajikan selagi dingin.

Baca Juga: Bocoran Drakor Pachinko Episode 5: Akankah Baek Isak dan Kim Sunja Menua Bersama?

Demikian seputar resep kreatif es kelapa muda untuk menu berbuka puasa nanti.***

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler