Bacaan Lafadz Niat dan Doa Berkurban, Latin Beserta Artinya

26 Juni 2022, 07:40 WIB
Ilustrasi kurban/Bacaan Lafadz Niat dan Doa Berkurban, Latin Beserta Artinya /Pixabay/

UTARA TIMES - Simak berikut adalah niat dan bacaan doa berkurban latin disertai artinya.

Bagi yang berkurban di momen idul adha, hendaknya menyertainya dengan bacaan niat dan doa berkurban berikut.

Sebagaimana amal lain seperti salat, puasa, dan zakat, kurban juga wajib dilakukan dengan disertai niat terlebih dahulu.

Niat inilah yang akan menentukan apakah suatu qurban diterima Allah SWT atau tidak.

Baca Juga: Bacaan Niat Kurban untuk Diri Sendiri dan Orang Lain ketika Idul Adha, Lengkap dengan Teks Arab dan Latin

Ulama An-Nawawi mengatakan: Niat adalah syarat sah berkurban (Al-Majmu' Syarh Muhadzab, 8/380).

Berikut ini bacaan lafadz niat kurban:

'Nawaitu al-udhiyata bi syaatin lillahi ta’ala.'

Artinya: "Saya niat berkurban untuk diri sendiri karena Allah ta'ala."

Bacaan Doa Berkurban

Saat penyembelihan hewan kurban, disunahkan untuk membaca bismillah, takbir, shawat, serta membaca doa.

Baca Juga: Baca Doa Ini saat Hujan Meteor Bootid pada 27 Juni 2022 agar Terhindar dari Gangguan Setan

Berikut doa saat menyembelih hewan kurban saat Idul Adha:

1. Membaca basmalah dengan sempurna.

"Bismillahirrahmanirrahim"

Artinya: Dengan menyebut nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.

2. Membaca shalawat untuk Rasulullah SAW.

"Allahumma shalli ala sayyidina muhammad, wa alaa aali sayyidina muhammad".

Artinya: Tuhanku, limpahkan rahmat untuk Nabi Muhammad SAW dan keluarganya.

Baca Juga: 4 Tips Cara Memilih Hewan Qurban Menjelang Hari Raya Idul Adha 2022

3. Membaca takbir sebanyak tiga kali dan tahmid sebanyak satu kali

"Allahu akbar, allahu akbar, allahu akbar walillahil hamd."

Artinya: Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, segala puji bagi-Mu.

4. Membaca doa menyembelih hewan kurban.

Baca Juga: Link Nonton Melur untuk Firdaus Episode 19 Sub Indo Full HD: Firdaus Berbohong Lagi, Melur Ogah Maafkan?

"Allahumma hadzihi minka wa ilaika, fataqabbal minni ya karim."

Artinya: Ya Tuhanku, hewan ini adalah nikmat dari-Mu dan dengan ini aku bertaqarrub kepada-Mu. Karenanya hai Tuhan yang Maha Pemurah, terimalah taqarrabku.

Itulah bacaan lafadz niat dan doa berkurban, latin disertai artinya.***

Editor: Anas Bukhori

Tags

Terkini

Terpopuler