5 Jenis Ikan Berikut Mengandung Protein Lebih Tinggi Ketimbang Salmon, Kaya Manfaat dan Harganya Terjangkau!

6 Januari 2023, 03:35 WIB
Ilustrasi Ikan Salmon. 5 Jenis Ikan Berikut Mengandung Protein Lebih Tinggi Ketimbang Salmon, Kaya Manfaat dan Harganya Terjangkau! /Pezibear / Pixabay/

UTARA TIMES – Protein pada ikan merupakan salah satu nutrisi penting yang harus dipenuhi agar tumbuh kembang si kecil menjadi lebih optimal.

Protein yang tinggi biasanya terdapat pada ikan dan daging. Tidak hanya ikan Salmon, beberapa jenis ikan beriikut juga mengandung protein, bahkan lebih tinggi ketimbang protein pada ikan Salmon.

Jenis ikan-ikan mengandung protein tinggi tersebut banyak ditemui di pasar dan swalayan, dan hebatnya selain kaya akan manfaat harganya pun terjangkau.

Mencari ikan yang mengandung protein lebih tinggi saat ini tidak sulit, karena ada banyak pilihan yang bisa anda kombinasikan untuk menu makanan si kecil.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Bola Voli Putra Proliga 2023 Lengkap, Jakarta STIN BIN Menang Singkirkan Kudus Sukun Badak

Berikut Utara Times rangkum 5 jenis ikan yang mengandung protein lebih tinggi ketimbang Salmon.

1.Ikan Mujair

Pada 100 gr ikan Mujair terdapat kandungan protein sebanyak 26 gr yang jumlahnya lebih besar ketimbang protein pada 100 gr Ikan Salmon.

Protein dibutuhkan untuk perkembangan otak dan efektif menambah tinggi badan anak dengan sangat baik.

Baca Juga: Pendaftaran Pasukan Komponen Cadangan (Komcad) 2023 Sudah Dibuka, ini Cara Daftar dan Syaratnya

Rutin mengonsumsi ikan Mujair dapat memberikan nutrisi terbaik untuk anak tanpa merogoh kocek yang mahal.

Harga 1 kg ikan Mujair berkisar antara Rp. 27.000 – Rp.35.000. Anda bisa dengan mudah menemui Ikan Mujair di Pasar tradisional maupun via Pasar Online.

2. Ikan Tongkol

Ikan yang satu ini juga memiliki kadar protein tinggi.

Yang menarik pada ikan Tongkol, ikan ini memiliki daging yang empuk serta duri yang cenderung lebih sedikit.

Baca Juga: Link Download Logo Harlah NU, Menjelang Satu Abad Perjalanan Nahdlatul Ulama

Pada 100 gr ikan Tongkol terdapat kandungan protein sebanyak 24 gr yang jumlahnya lebih besar ketimbang protein pada 100 gr Ikan Salmon.

Ikan Tongkol juga menjadi alternatif ikan laut yang bisa si kecil konsumsi karaena rasanya yang gurih tidak terlalu amis.

Ikan Tongkol juga sangat cocok dijadikan menu makanan si kecil karena selain kaya akan protein, ikan yang satu ini juga cukup terjangkau.

Harga ikan Tongkol per Kg nya berkisar antara Rp. 15.000 – Rp.30.000. Sama dengan ikan Mujair, Ikan Tongkol juga sangat mudah ditemukan baik di pedangang sayur, pasar tradisional maupun pasar online.

Baca Juga: Prediksi Skor Irak vs Oman di Piala Teluk 2023 Lengkap dengan Head to Head Pertandingan Kedua Tim

3. Ikan Tuna

Ikan Tuna memiliki daging yang gurih dan sangat cocok dijadikan menu makanan si kecil.

Ikan Tuna memiliki kandungan protein yang cukup tinggi dan berkhasiat untuk perkembangan otak serta tinggi badan si kecil.

Pada 100 gr ikan Tuna terdapat kandungan protein sebanyak 24 gr. Kadar protein tersebut terbilang cukup tinggi dan sangat baik untuk asupan nutrisi anak.

Kandungan lainnya dalam ikan Tuna yaitu Omega 3 Fosfor, DHA, EPH, Tiamin, Magnesium, Vitamin B6, Vitamin C, Protein, Kalium, Selenium, Niacin dan Triprtofan.

Memasak ikan Tuna juga bisa bervariasi, hal ini dikarenakan daging ikan Tuna cukup empuk dan mudah untuk dilepaskan dari duri.

Baca Juga: Prediksi Skor Irak vs Oman di Piala Teluk 2023 Lengkap dengan Head to Head Pertandingan Kedua Tim

Untuk harga ikan Tuna per Kg nya dibanderol sekitar Rp.45.000 – Rp. 55.000.

4. Ikan Kembung

Siapa yang tidak tahu Ikan Kembung? Mayoritas masyarakat Indonesia pasti tau ikan yang satu ini.

Pada 100 gr ikan Kembung terdapat kandungan protein sebanyak 25 gr. Kadar protein tersebut sangat baik untuk asupan nutrisi anak.

Ikan Kembung memiliki khasiat yang baik untuk menekan tekanan darah agar stabil. Selain itu, ikan Kembung juga berkhasiat untuk meningkatkan perkembangan otak dan menjaga daya tahan tubuh.

Baca Juga: Prediksi Skor Irak vs Oman di Piala Teluk 2023 Lengkap dengan Head to Head Pertandingan Kedua Tim

Daging ikan kembung cenderung lebih juicy, empuk dan mudah dikunyah sehingga cocok untuk menjadi menu makan andalan si kecil,

Harga Ikan Kembung per Kg berkisar antara Rp. 32.000 – Rp. 60.000. Anada bisa membeli Ikan Kembung di Pasar Tradisional maupun Pasar Online.

5.Ikan Sarden

Ikan Sarden memiliki khasiat yang sangat banyak untuk perkembangan otak anak karena dilengkapi dengan kandungan minyak ikan yang baik, omega 3 dan protein yang cukup tinggi.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Bola Voli Putra Proliga 2023 Lengkap, Jakarta STIN BIN Menang Singkirkan Kudus Sukun Badak

Pada 100 gr ikan Sarden terdapat kandungan protein sebanyak 24 gr. Kadar protein tersebut sangat baik untuk asupan nutrisi anak.

Ikan Sarden jika dikonsumsi secara rutin akan memberikan khasiat luar biasa seperti mencegah penyakit jantung, menurunkan kolesterol dan mencegah penggumpalan darah.

Saat ini banyak ditemukan ikan Sarden kalengan, namun Langkah baiknya jika anda mengkonsumsi ikan Sarden segar karena kandungan nutrisinya yang lebih baik ketimbang ikan Sarden kaleng.

Harga ikan Sarden per Kg nya dibanderol sekitar Rp. 30.000 – Rp. 35.000. Anda bisa membeli di Pasar Tradisional maupun Pasar Online.

Demikian informasi terkait 5 jenis ikan berikut mengandung protein lebih tinggi ketimbang salmon, kaya yang manfaat dan harganya terjangkau.***

Editor: Nur Umar

Tags

Terkini

Terpopuler