Merayakan Hari Ibu, Betapa ‘Istimewa’ Sosok Ibu Dalam Islam

- 21 Desember 2020, 21:28 WIB
hari ibu.
hari ibu. /PublicDomainPictures/pixabay.com/PublicDomainPictures

UTARA TIMES - (21/12) Hari Ibu menjadi hari Nasional pada tanggal 22 Desember.

Sungguh, jika membahas Ibu tidak akan ada habisnya. Karena betapa mulia dan istimewa sosok Ibu di dalam kehidupan.

Sejatinya, setiap hari adalah hari Ibu, bakti dan cinta kasih harus selalu ditanamkan dalam jiwa sebagai anak. Namun, momen spesial hadir pada perayaan hari Ibu.

Baca Juga: Menjelang Hari Ibu, Berikut 3 Rahasia Kunci Bahagia

Tidak hanya dari persepktif manusia bahwa Ibu adalah begitu istimewa bak malaikat tanpa sayap.

Tetapi dalam Islam pun sosok Ibu memiliki kedudukan yang istimewa, peran yang begitu besar hingga Nabi Muhammad SAW menekankan bahwa Ibu lah yang lebih dahulu diutamakan.

Berikut Utara Times rangkum sabda dari Nabi Muhammad SAW terkait betapa mulia dan istimewa sosok Ibu dalam Islam:

Dari Mu’awiyah bin Haidah Al Qusyairi ra, beliau bertanya kepada Nabi:

Baca Juga: Chelsea vs West Ham Nanti Malam: Ini Statistik Kedua Tim

“Wahai Nabi Muhammad, siapa yang paling berhak aku perlakukan dengan baik? Nabi menjawab, ibumu. Lalu siapa lagi? Nabi menjawab, ibumu. Lalu siapa lagi? Nabi menjawab, ibumu. Lalu siapa lagi? Nabi menjawab, ayahmu, lalu yang lebih dekat setelahnya dan setelahnya,” HR. Al Bukhari dalam Adabul Mufrad, Sanadnya Hasan.

Halaman:

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x