Kabar Duka, Berikut Pesan Syekh Ali Jaber Terhadap Umat

- 14 Januari 2021, 14:36 WIB
Pesan Syekh Ali Jaber.
Pesan Syekh Ali Jaber. /Instagram.com/@syekh.alijaber

UTARA TIMES - Telah berpulang ke rahmatullah ulama Syekh Ali Jaber pada hari Kamis, 14 Januari 2021 / 1 Jumadil Akhir 1442 H jam 08:30 WIB.

Sungguh, Indonesia kehilangan sosok pemberi pesan serta nasihat dari Alm Syekh Ali Jaber.

Namun, kematian adalah pasti. Kepergian Alm. Syekh Ali Jaber hanya memisahkan dimensi berbeda saja dengan umat, tetapi pesan-pesan serta semangat memperjuangkan Islam tentu selalu terkenang di hati.

Baca Juga: MENLU RI Retno Marsudi Terpilih Sebagai Ketua Dewan Vaksin WHO, ' Ini Bentuk Kepercayaan Dunia'

Pesan yang disampaikan Alm. Syekh Ali Jaber sangat terpatri dalam pikiran dan sanubari. Bagi Alm Syekh Ali Jaber dedikasi berdakwah untuk umat adalah utama. Terlebih, Alm. Syekh Ali Jaber sudah mendedikasikan hidupnya untuk Indonesia Tercinta.

Berikut pesan yang disampaikan oleh Alm. Syekh Ali Jaber sebelum beliau wafat yang Utara Times rangkum untuk kita semua:

Baca Juga: ShopeePay Bagikan Lima Inspirasi Resolusi Tahun 2021

"Jangan pernah tinggalkan sholat. Lakukan ibadah-ibadah dengan maksimal, sekalipun dalam keadaan sulit"

"Hidupkanlah sedekah shubuh terutama hari Jum'at, tersebar kemuliaan serta malaikat pencatat amal kebaikan akan dilipat gandakan"

Baca Juga: Asmara dan Keuangan Zodiak Leo 14 Januari 2021: 'Perselisihan Kian Hadir, Tuntaskan!'

Halaman:

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x