Menjelang Hari Raya Idul Adha 2021, Ini 3 Tips Memilih Hewan Kurban yang Sehat Menurut Distan KP Kota Bandung

- 12 Juli 2021, 13:37 WIB
Ilustrasi hewan ternak kurban.
Ilustrasi hewan ternak kurban. /Pixabay/

Menurut Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (Distan KP) Kota Bandung tips memilih hewan kurban setidaknya ada tiga kriteria yang harus diperhatikan oleh masyarakat yang akan membeli hewan kurban. Berikut penjelasanya.

Baca Juga: Combo Nikmatnya! Resep Membuat Sate Taichan dengan Salted Egg dan Sambal Taichan yang Bikin Nagih!

  1. Sehat

Untuk kriteria sehat ini didasarkan pada pemeriksaan kesehatan hewan sebelum penyembelihan. Adapun ciri hewan yang masuk kriteria sehat itu diantarannya lubang kumlah yang meliputi mulut, mata, hidung, telinga, dan anus bersih serta normal, matanya jernih, tidak ada luka atau borok dan bergerak aktif.

Baca Juga: Resep Membuat Kue Manja, Inspirasi Cemilan yang Mengenyangkan dan Legit!

  1. Tidak cacat

Dalam kriteria ini dapat dilihat secara kasat mata. Hewan kurban seperti sapi atau domba tidak boleh cacat misalnya pincang, buta, mengalami kerusakan telinga.

Baca Juga: Sinopsis Film Baywatch Malam Ini di Bioskop Trans TV, Aksi Kelompok Penjaga Pantai Mengungkap Gembong Narkoba

  1. Cukup Umur

Untuk kriteria terakhir ini adalah hewan kurban harus cukup umur. Untuk Kambing atau domba harus berumur di atas 1 tahun.

Hal ini ditandai dengan tumbuhnya sepasang gigi tetap. Sementara untuk sapi/kerbau harus berusia di atas 2 tahun yang ditandai dengan tumbuhnya sepasang gigi tetap.

Baca Juga: Resep Membuat Pisang Goreng Madu, Ide Cemilan yang Mudah dan Legit!

Itulah tiga tips dalam memilih hewan kurban menurut Dinas Pertanian dan Ketahanan pangan Kota Bandung yang sangat penting bagi kita sebelum membeli hewan kurban.***

Halaman:

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: distan.jabarprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah