Mitos Bulan Safar Dianggap Pembawa Sial dan Amalan yang Dianjurkan untuk Dilakukan

- 2 September 2021, 21:30 WIB
Mitos Bulan Safar Dianggap Pembawa Sial dan Amalan yang Dianjurkan untuk Dilakukan
Mitos Bulan Safar Dianggap Pembawa Sial dan Amalan yang Dianjurkan untuk Dilakukan /PIXABAY/Franky1st

UTARA TIMES – Bulan Safar pada tahun 2021 akan jatuh pada tanggal 8 September yang akan datang.

Banyak mitos yang beredar di kalangan masyarakat mengenai bulan Safar yang dipercaya akan membawa sial.

Selain dianggap pembawa sial, bulan Safar juga dipercaya memiliki pantangan yang jika dilanggar akan mendatangkan malapetaka.

Baca Juga: Link Pendaftaran dan Cara Daftar Jadwal Vaksin AstraZeneca, Sinovac, Moderna di Sidoarjo 3 September 2021

Salah satu mitos pantangan yang santer dipercaya adalah tidak boleh melakukan pernikahan pada bulan Safar.

Padahal jika merujuk pada sejarah Islam, pada bulan Safar Nabi Muhammad SAW menikah dengan Siti Khadijah serta Ali bin Abi Thalib menikah dengan Fatimah Az-Zahra.

Selain itu, mitos bulan Safar adalah bulan sial itu tidak benar adanya sebagaimana hadits yang diriwayatkan Bukhari dan Muslim.

Baca Juga: Memahami Bulan Safar Menurut Jawa dan Mengenal Istilah Rebo Wekasan

“Tidak dibenarkan menganggap penyakit menular dengan sendirinya (tanpa ketetapan Allah), tidak dibenarkan beranggapan sial, tidak dibenarkan pula beranggapan nasib malang karena tempat, juga tidak dibenarkan beranggapan sial di bulan shafar.” (HR. Bukhari No. 5757 dan Muslim No. 2220).

Selain beredar mitos, pada bulan Safar juga terdapat beberapa amalan yang harus dilakukan. Yaitu seperti di bawah ini.

Halaman:

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah