Resep Tahu Isi, Cemilan Sederhana dan Enak Untuk Menu Buka Puasa

- 20 April 2022, 14:15 WIB
Resep Tahu Isi, Cemilan Sederhana dan Enak Untuk Menu Buka Puasa
Resep Tahu Isi, Cemilan Sederhana dan Enak Untuk Menu Buka Puasa /

UTARA TIMES – Simak resep tahu isi, cemilan sederhana yang enak untuk takjil menu buka puasa.

Resep tahu isi yang sederhana dan enak ini sangat populer di kalangan masyarakat, sebab menjadi salah satu menu yang wajib ada saat buka puasa.

Resep tahu isi bisa diisi dengan berbagai variasi seperti sayuran pedas, oncom, toge dan sebagainya, inilah cemilan sederhana dan enak untuk menu buka puasa.

Selain itu, untuk menu buka puasa biasanya resep tahu isi disajikan dengan sambal kacang maupun cabai.

Baca Juga:  Contoh Susunan Acara Hari Kartini di Sekolah Terbaru, Referensi Kegiatan Peringatan Hari Kartini 2022

Berikut ini disajikan resep tahu isi yang sederhana dan enak untuk menu buka puasa:

Bahan-bahan:

- 60 buah tahu kulit kotak, dipotong segitiga, keruk isinya

- 400 gram wortel, iris bentuk korek api

- 320 gram kol, iris tipis

- 200 gram taoge

- 200 gram paha ayam filet, cincang halus

- 4 batang daun bawang, iris halus

- 4 tangkai seledri, iris halus

- 4 sendok teh tepung sagu, larutkan dengan 200 ml air

- 2 sendok makan garam

- ½ sendok makan gula pasir

- ½ sendok makan kaldu ayam bubuk

- Minyak goreng secukupnya

Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Hari Ini Kota Bojonegoro 20 dan 21 April 2022 Jam Berapa? Begini Informasinya

Bumbu halus :

- 120 gram bawang merah

- 60 gram bawang putih

- 1,5 sendok teh merica bubuk

Baca Juga: Info Jadwal Buka Puasa Hari Ini 20 dan 21 April 2022 Kota Gresik, Cek Waktu Lengkapnya!

Bahan pencelup:

- 400 gram tepung terigu

- 400 ml air

- 2 sendok makan tepung beras

- 1 sdt garam

- 1 sdt kaldu ayam bubuk

- 1 sdt kunyit bubuk

Baca Juga: Fallout Shelter Tips Indonesia, Cara Main yang Efisien Hemat Waktu dan Tenaga

Cara membuat:

1. Panaskan minyak goreng secukupnya.

2. Tumis bumbu halus hingga harum.

3. Masukkan ayam cincang dan kerukan tahu.

4. Tambahkan wortel, kol, tagoe, lalu aduk hingga merata.

5. Masukkan garam, gula pasir, dan air. Masak hingga bumbu meresap, sisihkan.

6. Potong tahu jangan sampai putus. Masukkan isian ke dalamnya. Ulangi cara ini hingga semua tahu terisi.

7. Celupkan tahu ke dalam campuran bahan pencelup, setelah itu goreng dalam minyak panas hingga kecokelatan,

8. Angkat dan sajikan tahu isi buatanmu.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Mr Handy di Fallout Shelter Gratis! Dijamin Tangan tidak Akan Pegal Lagi

Demikianlah informasi mengenai resep tahu isi yang sederhana dan enak cocok untuk cemilan menu buka puasa. Selamat mencoba. ***

Editor: Rosma Nur Riana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah