Harus Tahu Inilah 5 Amalan Sunah Sebelum Dan Sesudah Sholat Idul Fitri, Apa Saja Simak Penjelasan Berikut

- 1 Mei 2022, 05:00 WIB
Harus Tahu Inilah 5 Amalan Sunah Sebelum Dan Sesudah Sholat Idul Fitri, Apa Saja Simak Penjelasan Berikut
Harus Tahu Inilah 5 Amalan Sunah Sebelum Dan Sesudah Sholat Idul Fitri, Apa Saja Simak Penjelasan Berikut /Antara/Teuku Dedi Iskandar/

1.Sebelum berangkat sholat Idul Fitri, kita disunnahkan untuk makan terlebih dahulu agar tidak mengira bahwa hari tersebut masih puasa.

Ini berdasarkan hadis riwayat Buraidah: “Dari Buraidah berkata: “Nabi SAW tidak berangkat pagi pada hari raya idul fitri kecuali makan terlebih dahulu, dan tidak makan pada hari idul adha kecuali setelah pulang, kemudian makan hasil penyembelihannnya,” (HR. Ahmad).

2.Kita disunahkan memakai pakian yang terbaik , tetapi tidak harus yang mahal dan baru, serta disunahkan memakai wangi-wangian yang tidak berlebihan.

Ini berdasarkan hadis riwayat Ja’far bin Muhammad dari ayahnya: “Bahawasannya Nabi saw memakai pakaian terbagus setiap kali hari raya.” (HR. Ahmad).

Baca Juga: Simak Kalender Jawa Bulan Mei 2022 Lengkap dengan Hari Pasaran Wuku, Cek Informasi Lengkapnya Disini

3.Berangkat ke tanah lapang membawa sajadah masing-masing dengan berjalan kaki sambil membaca takbir dan pada waktu pulang ambil jalan berbeda dari jalan yang dilalui saat berangkat.

Mengambil jalan yang berbeda, tentunya akan bertemu dengan orang yang berbeda pula. Sehingga semakin banyak kebahagiaan, keceriaan yang dapat disebarkan dengan sapa, salam, senyuman, dan silaturrahim.

Ini berdasarkan hadis riwayat Ibnu ‘Umar: “Dari Ibnu Umar, bahwasanya Nabi SAW keluar dari masjid, beliau bertakbir hingga sampai ke mushala yaitu tanah lapang yang biasa digunakan shalat id.” (HR. Hakim).

Baca Juga: Sempurnakan Hari Raya Idul Fitri dengan 6 Amalan Sunnah Berikut! Menurut Ajaran Rasulullah SAW

4.Hendaklah seluruh umat Islam, baik laki-laki, perempuan maupun anak-anak, bahkan perempuan yang sedang haidh, mendatangi tempat shalat di tanah lapang. Hanya saja, perempuan yang sedang haidh hendaknya memisahkan diri dari tempat shalat dan tidak turut melakukan salat.

Halaman:

Editor: Nurmaya

Sumber: muhammadiyah.or.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah