Apa Sih Penyebab Penyakit Gagal Ginjal Akut pada Anak, Berikut Penjelasan RSCM

- 21 Oktober 2022, 13:40 WIB
Apa Sih Penyebab Penyakit Gagal Ginjal Akut Pada Anak, Berikut Penjelasan RSCM
Apa Sih Penyebab Penyakit Gagal Ginjal Akut Pada Anak, Berikut Penjelasan RSCM /Instagram @docsarimulia/

UTARA TIMES - Belakangan ini ramai diperbincangkan nengenai peredaran obat cair atau sirop yang diduga menjadi penyebab penyakit gagal ginjal akut pada anak-anak.

Hal ini didasarkan pada temuan BPOM mengenai kandungan yang terdapat dalam obat cair, yang menjadi salah satu penyebab penyakit gagal ginjal akut pada anak.

Rumah Sakit dr. Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta mendalami berbagai sampel obat sirop yang diduga sebagai penyebab penyakit gagal ginjal akut progresif atipikal melalui pemeriksaan laboratorium.

“Di awal munculnya kasus, kami tidak memikirkan ke arah obat (penyebabnya, red). Jadi yang kami baru teliti tentang obat ini baru di 11 pasien terakhir yang sekarang ada (dirawat), mungkin lebih. Yang diperiksa untuk toksikologinya,” terang Dirut RSCM Lies Dina Liastuti, dalam siaran persnya, di Jakarta, Kamis, 20 Oktober 2022.

Baca Juga: Kenali Arti Warna Hijau dari Hijau Cerah hingga Hijau Pucat, Simak Juga Penjelasan Psikologi dan Sejarahnya

Pihak RSCM mendata sebanyak total 49 anak yang menderita gagal ginjal akut progresif atipikal yang dirawat di RSCM, terhitung mulai bulan Januari 2022.

Berdasarkan data pasien itu, Lies mengungkapkan, belum keseluruhan sampel obat mampu dikumpulkan terutama dari pasien lama atau pasien yang telah meninggal dunia.

“Semua kasus yang kami coba cari apa nama obat yang dipakai sebelumnya itu sudah kami dapatkan data, tapi belum semua,” ucapnya.

Baca Juga: Bad Boys vs Crazy Girls Episode 5 Tayang Kapan, Hari Apa, Jam Berapa? Ini Jadwal Tayang Lengkap Link Nonton

“Karena kalau yang sudah meninggal, kami agak susah apalagi yang kasus lama,” sambungnya.

Halaman:

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x