Pantun Hari Sumpah Pemuda 2023 yang Menarik, Cocok Dijadikan Caption IG dan FB

- 28 Oktober 2023, 01:30 WIB
Ilustrasi pantun. Pantun Hari Sumpah Pemuda 2023 yang Menarik, Cocok Dijadikan Caption IG dan FB
Ilustrasi pantun. Pantun Hari Sumpah Pemuda 2023 yang Menarik, Cocok Dijadikan Caption IG dan FB /Freepik/catalyststuff

UTARA TIMES - Simak rekomendasi 10 pantun Hari Sumpah Pemuda 2023 yang menarik.

Tepatnya pada hari ini 28 Oktober diperingati setiap tahunnya sebagai Hari Sumpah Pemuda 2023 setiap tahunnya.

Masyarakat bersorak ramai untuk merayakan Hari Sumpah Pemuda 2023 yang ke 95 diantaranya dengan menuliskan caption berupa pantun.

Menjadi sebuah karya sastra yang tidak lekang di makan zaman, pantun untuk peringati Hari Sumpah Pemuda 2023 semakin banyak dicari.

Baca Juga: 10 Twibbon Hari Sumpah Pemuda 2023, Dengan Design Terbaru dan Anti Mainstream

Dijamin pantun Hari Sumpah Pemida 2023 ini menarik, cocok juga dijadikan status WA hingga caption IG dan FB.

Rekomendasi 10 pantun yang dapat dijadikan caption FB dan IG untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda 2023, tersedia berikut.

1. Proklamator kita Soekarno Hatta,

Mereka berdua membacakan proklamasi.

Jika bukan para pemuda,

Siapa lagi yang membangun negeri.

Baca Juga: Jadwal Imsak dan Buka Puasa Ayyamul Bidh untuk Wilayah Jakarta Hari Ini, Catat Waktunya

2. Minum kopi yang masih hangat
Di atas sofa berbahan busa
Kaum pemuda harus semangat
Berjuang demi nusa dan bangsa.

3. Jalan -jalan ke Papua

Jangan lupa membeli papeda

Satu nusa, satu bangsa

Itulah sumpah pemuda.

4. Nasi bungkus lauknya ikan teri

Baca Juga: Jadwal Imsak dan Buka Puasa Ayyamul Bidh untuk Wilayah Jakarta Hari Ini, Catat Waktunya

Sayur lodeh daun pepaya

Wahai pemuda di seluruh negeri

Teruslah semangat dalam berkarya.

5. Siang malam hujan gerimis

Adik tidur makin menangis

Jadi pemuda jangan pesimis

Karena itu budi pengemis.

6. Beli rumah berhadiah sepeda

Naik sepedanya bersama si Raya

Selamat Hari Sumpah Pemuda

Semoga Indonesia semakin jaya

Baca Juga: Kalender Jawa Bakda Mulud 1957 di Awal November 2023 Jatuh pada Weton, Wuku, dan Neptu Apa?

7. Beli bakwan di warung bu Ida

Di sebelahnya ada warung jamu

Kobarkanlah semangatmu wahai pemuda

Karena nasib bangsa ada ditanganmu

8. Hari Senin pergi ke Bekasi

Pergi ke Jakarta hari Selasa

Sumpah Pemuda jadi pondasi

Bersatu dalam satu bahasa.

9. Makan jengkol campur selada

Selesai makan langsung berkumur

Baca Juga: Jadwal Imsak dan Buka Puasa Ayyamul Bidh Hari Ini untuk Wilayah Bogor, Lengkap dengan Niat

Selamat hari Sumpah Pemuda

Semoga Indonesia makin makmur.

10. Beli ketupat di warung bang Mamat

Bayarnya pakai uang seratusan

Jadi pemuda harus semangat

Jaga persatuan dan kesatuan.

Seperti itulah ulasan perihal 10 pantun Hari Sumpah Pemuda 2023 yang menarik, cocok dijadikan caption IG dan FB.***

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah