Resep Tahu Aci Bakar, Bisa Jadi Menu Bakar - bakaran Tahun Baru yang Unik dan Lezat

- 20 Desember 2023, 14:04 WIB
Resep Tahu Aci Bakar, Bisa Jadi Menu Bakar - bakaran Tahun Baru yang Unik dan Lezat
Resep Tahu Aci Bakar, Bisa Jadi Menu Bakar - bakaran Tahun Baru yang Unik dan Lezat /YouTube fluffy kasih

UTARA TIMES – Simak berikut ini resep tahu aci bakar, untuk menu bakar bakaran tahun baru yang unik dan lezat.

Jagung bakar atau barbeque, merupakan menu bakar bakaran tahun baru yang sudah sangat sering dibuat.

Supaya menu bakar bakaran tahun baru lebih unik dan bervariasi, Anda bisa mencoba resep tahu aci bakar.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat tahu aci bakar pun mudah ditemukan di dapur. Dengan membuatnya, menu bakar bakaran tahun baru Anda pun akan terlihat berbeda dan unik.

Apa saja bahan dan cara membuat tahu aci bakar? Berikut resep lengkapnya.

Baca Juga: Simak Resolusi Realistis untuk Menyambut Tahun Baru 2024 dengan Penuh Makna

Bahan yang dibutuhkan untuk tahu aci

1. 10 buah tahu goreng atau tahu pong

2. 100 gr tepung terigu 

3. 100 gr tepung aci

4. 170 ml air

5. 1/4 sdt lada bubuk

6. 2 siung bawang putih 

7. 2 batang daun bawang

Baca Juga: Rekomendasi 4 HP RAM 8GB Harga di Bawah Rp3 Jutaan, Mulai dari Realme hingga Samsung Galaxy

8. Garam dan Penyedap rasa

9. Tusuk Sate

Bahan yang dibutuhkan untuk saus

1. 2 genggam kacang tanah

2. 2 buah cabe merah

3. 2 siung bawang putih

4. 2 butir kemiri

5. 2 sendok teh gula merah sisir

Baca Juga: Prediksi Skor Dortmund vs Mainz di Bundesliga Lengkap dengan Head to Head Pertandingan Kedua Tim

6. 2 sendok makan kecap manis

Bahan untuk olesan

1. Minyak goreng secukupnya

2. Bumbu kacang

3. Kecap Manis

Cara membuat tahu aci bakar

1. Hancurkan bawang putih sampai halus menggunakan chopper atau ulekan, kemudian rebus sampai mendidih.

2. Masukkan tepung terigu, tepung kanji, daun bawang yang sudah diiris, lada bubuk, garam, dan penyedap rasa dalam wadah, kemudian aduk hingga seluruh bahan tercampur rata.

3. Masukkan sedikit demi sedikit air rebusan bawang putih dan aduk sampai rata jangan terlalu lama.

4. Jika adonan sudah jadi, siapkan tahu goreng yang dilubangi, dan masukkan adonan ke dalam tahu.

5. Kukus tahu selama 25 menit sampai matang, kemudian angkat dan tiriskan. Tunggu hingga dingin dan potong potong sesuai selera.

Sembari menunggu tahu dingin, Anda bisa menyiapkan bumbu kacangnya. Cara membuat saus bumbu kacang adalah sebagai berikut:

1. Goreng kacang tanah, bawang putih, kemiri, dan cabe merah. Lalu tiriskan.

2. Blender bahan bahan tersebut hingga halus.

3. Masukkan bahan yang sudah halus ke dalam panci, campurkan dengan gula merah sisir, kecap manis, dan masak bumbu sampai menjadi kental

Jika seluruh bahan sudah siap digunakan, maka tahu pun siap dibakar dan oleskan dengan bumbu yang sudah dibuat.

Itulah informasi yang dapat dibagikan terkait resep membuat tahu aci bakar, menu bakar bakaran tahun baru yang unik dan lezat.***

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah