Kalahkan Hegemoni Amerika Serikat di Bidang Militer Dunia, Korea Utara Luncurkan Rudal Hipersonik Hwasong-8

- 7 Januari 2022, 19:00 WIB
Korea Utara uji coba rudal balistik
Korea Utara uji coba rudal balistik /Yonhap

 

UTARA TIMES - Baru-baru ini Korea Utara mengumumkan bahwa uji coba rudal balistik yang diluncurkan pada 5 Januari adalah platform Hwasong-8 terbaru.

Meskipun sebelumnya rudal balistik diluncurkan pertama kali pada September 2021, uji ini telah sukses menampung kendaraan luncur hipersonik.

Dilansir dari sumber terpercaya pemerintah Korea Utara mengumumkan bahwa tes tersebut bertujuan mempercepat pekerjaan memodernisasi kekuatan strategis nasional.

Selain itu dilakukan dalam rangka memverifikasi kemampuan sistem ampul bahan bakar untuk beroperasi di bawah kondisi cuaca musim dingin serta menunjukkan peningkatan kemampuan untuk menstabilkan dan mengendalikan kendaraan luncur hipersonik.

Baca Juga: Link Nonton dan Download Layangan Putus Episode 8 Lengkap Disini!

Adapun detail kendaraan tersebut didorong oleh mesin roket sebelum terlepas dan meluncur menuju target dengan jalur penerbangan yang tidak dapat diprediksi.

Kemudian dikombinasikan dengan kecepatan dan kemampuan manuvernya membuat mereka sangat sulit untuk dicegat.

Sementara itu surat kabar negara menyebutnya sebagai gabungan penerbangan lompat luncur multi-tahap dan gerakan lateral yang kuat.

Halaman:

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: Military Watch Magazine


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x