Mengenal Rumah Digital Indonesia, Ruang Baru Rayakan HUT RI ke-76 secara Virtual

- 1 Agustus 2021, 12:57 WIB
Mengenal Rumah Digital Indonesia, Ruang Baru Rayakan HUT RI ke-76 secara Virtual
Mengenal Rumah Digital Indonesia, Ruang Baru Rayakan HUT RI ke-76 secara Virtual /Kementrian Sekretariat Negara/

UTARA TIMES – Pemerintah melalui beberapa kementerian meluncurkan Rumah Digital Indonesia dalam rangka merayakan HUT RI ke-76 di tengah pandemi Covid-19.

Rumah Digital Indonesia merupakan sebuah ruang baru untuk memeriahkan HUT RI ke-76 secara virtual yang akan berlangsung mulai 1 – 31 Agustus 2021.

Adapun Menteri Sekretariat Negara (Mensesneg) Pratikno menerangkan bahwa masyarakat dapat turut serta menyemarakkan HUT RI ke-76 di Rumah Digital Indonesia.

Baca Juga: Pelatihan Kartu Prakerja 2021 Sudah Selesai, Namun Belum Terima Insentif ? Ini Dia Penjelasannya

“Semuanya berpartisipasi, itulah bulan kemerdekaan. Masyarakat bisa berpartisipasi selama satu bulan penuh,” ujar Mensesneg Pratikno dalam konferensi pers melalui channel YouTube Sekretariat Presiden pada Jumat, 30 Juli 2021.

Mensesneg Pratikno menerangkan jika upacara bendera 17 Agustus 2021 mendatang tetap mematuhi protokol kesehatan dan masyarakat bisa mengikutinya dari rumah masing-masing.

Selanjutnya Mensesneg berharap supaya rasa semangat berjuang tetap menggelora meskipun dengan pembatasan-pembatasan yang ada demi kebaikan bersama.

“Tahun ini diharapkan sudah bisa luring, namun kenyataannya pandemi masih berlanjut, sehingga pemerintah masih jalankan (upacara) secara minimalis sesuai protokol kesehatan ketat dan masyarakat yang berpartisipasi secara daring,” katanya.

Baca Juga: Bentang Alam Pulau Bali dan Nusa Tenggara dalam Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 SD Subtema 2

Halaman:

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x