Contoh Soal Analogi Kata dalam Tes Intelgensi Umum CPNS 2021 Beserta Pembahasannya

18 Juni 2021, 19:53 WIB
Ilustrasi Tes CPNS 2021. /Humas Pemprov Bali

UTARA TIMES – Tes Analogi Kata atau yang disebut sebagai padanan kata masuk ke dalam Tes Intelegensi Umum (TIU) yang mana tes ini akan menguji pengetahuan umum pelamar CPNS 2021 dalam hal perbendaharaan kata.

Dalam menghadapi soal TIU bagian Analogi Kata, pelamar CPNS 2021 memerlukan ketelitian dan pemahaman untuk mengerti maksud dari soal.

Untuk dapat memahami lebih lanjut, berikut beberapa contoh soal dan pembahasan soal TIU bagian Analogi Kata atau padanan kata yang telah Utara Times rangkum. Tapi perlu di ingat, contoh soal ini hanya membantu anda dalam memahami soal, bukan berarti contoh soal yang disajikan sama dengan soal yang ada di CPNS 2021.

Baca Juga: Pembahasan Serta Contoh Soal Tes Intelgensi Umum Bagian 'Analogi Kata' untuk CPNS 2021

Berikut beberapa contoh soal yang sedikit banyaknya dapat membantu pelamar CPNS 2021 lebih memahami soal TIU bagian Analogi Kata:

  1. SARUNG TANGAN : PETINJU = MIKROSKOP : …

Analis

Dokter

Optalmolog

Bakteriolog

Apoteker

Jawaban = BAKTERIOLOG (miksroskop digunakan secara khusus oleh bakteriolog)

Pembahasan = SARUNG TANGAN : PETINJU (sarung tangan digunakan secara khusus oleh petinju)

  1. MATAHARI : BUMI = BUMI : …

Gravitasi

Bulan

Planet

Matahari

Bintang

Jawaban = BULAN (Bulan mengelilingi Bumi )

Pembahasan = MATAHARI : BUMI (Bumi mengelilingi Matahari)

  1. SERUT : KAYU

Karyawan : Perusahaan

Cangkul : Kebun

Cek : Batal

Swasta : Industri

Ladang : Sawah

Jawaban = Cangkul : Kebun (kebun dicangkul)

Pembahasan = SERUT : KAYU (kayu diserut)

Baca Juga: Prediksi Lengkap Jerman vs Portugal di EURO 2021 Malam ini, 19 Juni 2021: Laga Sengit dari Grup F !

  1. AIR : HAUS

Angin : Panas

Makanan : Lapar

Rumput : Kambing

Gelap : Lampu

Minyak : Api

Jawaban = MAKANAN : LAPAR ( lapar membutuhkan makanan)

Pembahasan = AIR : HAUS (haus membutuhkan air)

  1. PELUKIS : GAMBAR

Koki : Restoran

Penyanyi : Lagu

Penyair : Puisi

Komposisi : Lagu

Kartunis : Pena

Jawaban = KOMPONIS : LAGU (komponis menghasil lagu saja)

Pembahasan = PELUKIS : GAMBAR (pelukis menghasilkan gambar saja)

Itulah beberapa contoh soal dan pembahasan TIU bagian Analogi Kata atau padanan kata yang telah Utara Times rangkum.***

Editor: Anas Bukhori

Sumber: InfoCPNS

Tags

Terkini

Terpopuler