Kapan Sidang Isbat Idul Adha 2022? Catat Jadwal dari Kemenag

25 Juni 2022, 18:45 WIB
Kapan Sidang Isbat Idul Adha 2022? Catat Jadwal dari Kemenag /freepik/

UTARA TIMES - Kapan Sidang Isbat Idul Adha 2022? berikut info lengkapnya.

Kementerian Agama atau Kemenag sudah merilis jadwal Sidang Isbat Idul Adha 2022.

Sesuai rencana, Kemenag menggelar Sidang Isbat Idul Adha 2022 menggelar pada Rabu, 29 Juni 2022 atau bertepatan pada 29 Dzulkaidah 1443 H.

Adapun Sidang Isbat Idul Adha 2022, akan digelar di di Auditorium HM. Rasjidi, Kantor Kemenag RI, Jakarta.

Baca Juga: Sidang Isbat Idul Adha 2022 Akan Digelar Kemenag, Catat Waktu hingga Lokasi Berikut

“Kami akan menggelar Sidang Isbat Awal Dzulhijjah pada 29 Juni 2022 untuk menetapkan Idul Adha 1443 H," kata Ditjen Bimas Islam Kemenag, Adib, dikutip Utara Times dari laman Kemenag, Sabtu 25 Juni 2022.

Adib menjelaskan Sidang Isbat Idul Adha 2022 bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam beribadah di bulan Dzulhijjah.

"Ini merupakan layanan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam pelaksanaan terkait ibadah di bulan Dzulhijjah,” tambahnya.

Baca Juga: Live Streaming ANTV Sekarang, Nonton Terpaksa Menikahi Tuan Muda dan Suami Pengganti

Sidang Isbat Idul Adha 2022 akan terbagi dalam tiga tahap. Sesi pertama Sidang Isbat Idul Adha 2022 akan dimulai pukul 17.00 WIB, berupa pemaparan posisi hilal Awal Dzulhijjah 1443 Hijriah oleh anggota Tim Unifikasi Kalender Hijriah Kemenag.

Sesi kedua, Sidang Isbat 2022 yang dimulai setelah Maghrib, serta diawali dengan penyampaian laporan data hisab dan hasil rukyatul (pengamatan) hilal dari sejumlah titik yang ditentukan di Indonesia.

Baca Juga: 2 Fenomena Terjadi di Tanggal 27 Juni 2022, Ada Apa Saja? Berikut Informasi Lengkapnya

Sedangkan sesi ketiga, pengumuman hasil Sidang Isbat Idul Adha 2022 sekaligus pentepaan awal Dzulhijjah.

Masyarakat sendiri bisa menyaksikan hasil Sidang Isbat Idul Adha 2022 yang disiarkan langsung oleh TVRI.

"Disiarkan langsung oleh TVRI sebagai TV Pool dan live streaming medsos Kemenag," pungkasnya.

Itulah informasi mengenai kapan Sidang Isbat Idul Adha 2022, dimana Kemenag akan menggelar Sidang Isbat Idul Adha 2022 pada Rabu 29 Juni 2022.***

Editor: Anas Bukhori

Sumber: Kemenag

Tags

Terkini

Terpopuler