Tanggal 10 Oktober Hari Memperingati Apa? Simak Peringatan dan Peristiwa Yang Terjadi

9 Oktober 2022, 20:40 WIB
Mulai peduli dengan kesehatan mental di Hari Kesehatan Mental Sedunia pada 10 Oktober /Pixabay.com/Wokandapix

UTARA TIMES – Berikut informasi tanggal 10 Oktober yang mana ada hari memperingati Hari Kesehatan Mental Sedunia.

Tanggal 10 Oktober diperingati sebagai Hari Kesehatan Mental Sedunia, pada setiap tahunnya.

Tanggal 10 Oktober 2022 jatuh pada hari Senin, dimana dalam kalender jawa masuk dalam weton Senin Wage dengan neptu 8.

Hari Kesehatan Mental Sedunia diperingati pada tanggal 10 Oktober, sejak tahun 1992.

Tujuannya adalah untuk mengadvokasi dan mengedukasi masyarakat mengenai kesehatan mental secara keseluruhan.

Selain itu, Hari Kesehatan Mental Sedunia juga bertujuan untuk meningkatan kesadaran serta kepekaan akan berbagai aspek kesehatan mental.

 Saat ini, masalah kesehatan mental masih belum sepenuhnya ditangani dengan benar.

Selain ada peringatan Hari Kesehatan Mental Sedunia pada tanggal 10 Oktober, juga ada beberapa peristiwa yang terjadi, sebagai berikut:

1964 - Olimpiade musim panas 1964 dibuka di Tokyo, Jepang.

Baca Juga: Tata Cara Sholat Taubat  Yang Benar Lengkap Bacaan Doa Arab, Latin dan Terjemahan

1970 - Fiji meraih kemerdekaannya.

1973 - Wakil Presiden Amerika Serikat Spiro Agnew mengundurkan diri dari jabatannya.

1975 - Papua Nugini menjadi anggota PBB.

1986 - Sebuah gempa bumi mengguncang San Salvador, El Salvador. Sekitar 1.500 orang tewas.

1987 - Pemerintahan militer pimpinan Sitiveni Rabuka menyatakan Fiji sebagai republik.

2005 - Angela Merkel diumumkan sebagai Kanselir Jerman terpilih.

2007 - Orang pertama Malaysia di luar angkasa, Sheikh Muszaphar Shukor meluncur ke angkasa menaiki pesawat Rusia Soyuz TMA-11.

2010 - Negara Antillen Belanda dibubarkan dan membentuk negara konstituen Curaçao dan Sint Maarten serta Kepulauan BES yang semuanya menjadi bagian Kerajaan Belanda.

2013 - Konvensi Minamata mengenai Merkuri ditandatangani

Demikian informasi tanggal 10 Oktober yang diperingati sebagai Hari Kesehatan Mental Sedunia, dan ada beberapa peristiwa dunia yang terjadi.***

 

 

Editor: Dwi Maratus Sholihah

Tags

Terkini

Terpopuler