10 Titik Lokasi Melihat Fenomena Gerhana Matahari Hibrida di Indonesia pada 20 April 2023

19 April 2023, 16:22 WIB
ilustrasi gerhana matahari. /Pixabay/Apachewolf. /

UTARA TIMES – Inilah 10 titik lokasi yang bisa melihat fenomena Gerhana Matahari Hibrida di Indonesia pada 20 April mendatang.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika atau BMKG menyebutkan ada beberapa daerah yang bisa melihat fenomena Gerhana Matahari Hibrida.

 

Gerhana Matahari Hibrida terjadi ketika Matahari, Bulan dan Bumi tepat segaris atau sejajar di tempat tertentu.

Saat fenomena itu terjadi, peristiwa piringan Bulan yang teramati dari Bumi terlihat lebih kecil daripada piringan Matahari. Sementara di tempat lainnya, terjadi peristiwa piringan Bulan yang teramati dari Bumi sama dengan piringan Matahari.

 

Baca Juga: 3 Hotel Murah di Magelang Lengkap Fasilitas dan Bikin Nyaman

Akibat dalam fenomena tersebut, Matahari akan terlihat seperti cincin di suatu tempat jika sudah mengalami puncak gerhana. Matahari akan gelap di bagian tengahnya dan terang di bagian piringannya.

 

Di tempat lain jika sudah puncak Gerhana, Matahari seakan-akan tertutup Bulan. Maka demikian, Gerhana Matahari Hibrida ini ada dua tipe gerhana, yaitu Gerhana Matahari Cincin dan Gerhana Matahari Total.

Berikut 10 titik lokasi melihat fenomena Gerhana Matahari Hibrida dengan waktu yang berbeda-beda setiap lokasi di Indonesia.

Pulau Kisar

 

Baca Juga: Berapa Tarif Tol Jakarta – Semarang? Berikut Estimasi Tarif Melalui Tol Trans Jawa 2023

Waktu mulai 11.47 WIB dan puncaknya terjadi pada pukul 13.23 WIB dengan durasi 1 menit 10 detik.

Pulau Maopora

Gerhana muncul pada pukul 11.49 WIB dan puncak Gerhana Matahari Hibrida pada pukul 13.25 WIB dengan durasi 59 detik.

 

Pulau Damar

Gerhana akan dimulai pada 11.52 WIB dan puncaknya pada 13.28 WIB dengan durasi 1 menit 24 detik.

Pulau Watubela

Baca Juga: Prediksi Skor Reading vs Luton di Championship: Ada Head to Head, Berita Tim, dan Susunan Pemain

 

Gerhana Matahari Hibrida akan dimulai pada 12.04 WIB dan puncaknya terjadi pada 13.40 WIB dengan durasi gerhana selama 1 menit 5 detik.

Kampung Antalisa, Papua Barat

Gerhana Matahari Hibrida akan dimulai pada pukul 13.45 WIB ddenga durasi 1 menit 11 detik.

Randepandai

 

Kemunculan gerhana pukul 12.13 WIB dan puncaknya pada 13.50 WIB dengan durasi selama 1 menit 1 detik.

Roswar

Baca Juga: 3 Hotel Murah di Magelang Lengkap Fasilitas dan Bikin Nyaman

Peristiwa ini terjadi pukul 12.15 WIB dan puncaknya pada 13.51 WIB dengan durasi kemunculan 57 detik.

Pulau Num

 

Fenomena ini dimulai dari pukul 12.18 WIB dan puncaknya pada 13.51 WIB dengan durasi selama 57 detik.

Serui 

Baca Juga: Daftar Lengkap Tarif Tol Trans Jawa 2023 Selama Mudik Lebaran 2023 

Gerhana Matahari Hibrida akan muncul pada pukul 12.18 WIB dan puncaknya pukul 13.55 WIB dengan durasi kemunculannya selama 1 menit 11 detik.

 

Biak Kota

Di Biak Kota, Gerhana Matahari Hibrida akan mulai muncul pukul 12.20 WIB dan puncaknya pada 13.57 WIB dengan durasi selama 1 menit 5 detik.

Itulah 10 titik lokasi yang bisa melihat fenomena Gerhana Matahari Hibrida di Indonesia yang terjadi pada 20 April 2023.***

Editor: Anas Bukhori

Tags

Terkini

Terpopuler