Bareskrim Polri Selidiki Dugaan Penyelewengan Dana PKH

- 30 Juni 2021, 20:36 WIB
 Bareskrim Polri Selidiki Dugaan Penyelewengan Dana PKH
Bareskrim Polri Selidiki Dugaan Penyelewengan Dana PKH /Pixabay /23823823

UTARA TIMESBareskrim Polri menyelidiki dugaan penyelewengan dana Program Keluarga Harapan (PKH) untuk Keluarga Penerima Manfaat oleh oknum pendamping PKH sebagaimana yang dilaporkan Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharani.

Kepala Bareskrim Polri komjen Pol Agus Andrianto saat dikonfirmasi Rabu 30 Juni 2021. 

Agus mengatakan penyelidikan telah dilakukan sejak laporan tertulis Mensos diterima dengan mengumpulkan keterangan dari sejumlah kabupaten.

Baca Juga: Simak Jenis Vaksin Untuk Pencegahan Covid-19

“Masih lidik untuk kumpulkan bahan keterangan dan informasi dari beberapa kabupaten,” kata Agus.

Menurut agus, pengumpulan data membutuhkan waktu dan perlu pendalaman terkait adanya oknum pendamping PKH yang menyelewengkan hak untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Namun, lanjut dia, laporan tertulis Mensos Tri Rismaharini menjadi dasar pihaknya untuk memperkuat data di lapangan.

Baca Juga: Simak Jenis Vaksin Untuk Pencegahan Covid-19

Laporan tertulis untuk kita dalami. Makanya masih lidik untuk memperkuat data dan informasi dari beliau (Mensos Tri Rismaharini),” terangnya.

Terkait wilayah mana saja diduga terjadi penyelewengan PKH, Agus belum bersedia merinci lebih lanjut.

Halaman:

Editor: Nur Umar

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah