Tanggal 26 September Peringatan Hari Apa? Berikut Sejarah Singkat Hari Statistik Nasional

- 31 Agustus 2021, 11:00 WIB
Mengenal Peringatan Hari Statistik Nasional
Mengenal Peringatan Hari Statistik Nasional /pwmu.co/

UTARA TIMES – Setiap tanggal 26 September pada setiap tahunnya, diperingati Hari Statistik Nasional.

Hari Statistik Nasional selalu diperingati pada tanggal 26 September setiap tahun di Indonesia.

Hari Statistik Nasional juga merupakan bagian penting dari perjalanan sejarah statistik di Tanah Air.

Baca Juga: Kisah Misteri Pria Berkeluarga Dikurung 20 Tahun, Inilah Sinopsis Film Oldboy di Bioskop Trans TV

Adapun sejarah dari ditetapkannya Hari Statistik Nasional pada 26 September, akan tercantum dalam artikel ini.

Berikut ini sejarah singkat peringatan Hari Statistik Nasional yang diperingati setiap tanggal 26 September, sebagaimana dirangkum Utara Times dari berbagai sumber.

Sejarah Peringatan Hari Statistik Nasional

Pemerintah Republik Indonesia memberlakukan UU No. 6 Tahun 1960 tentang Sensus sebagai pengganti Volkstelling Ordonanties 1930.

Oleh karena itu, dalam rangka memenuhi kebutuhan bagi penyusunan perencanaan Pembangunan Semesta Berencana.

Pada 26 September 1960, Pemerintah RI memberlakukan UU No. 7 Tahun 1960 tentang Statistik sebagai pengganti Statistiek Ordonantie 1934.

Baca Juga: Sinopsis Film The Hurricane Heist Tayang di Bioskop Trans TV: Kisah Perjalanan Kakak Beradik

Di dalam UU tersebut mengatur penyelenggaraan statistik dan organisasi Biro Pusat Statistik yang kini menjadi Badan Pusat Statistik (BPS).

Kemudian, penetapan Hari Statistik Nasional disetujui pemerintah RI dengan latar belakang lahirnya UU Nomor 7 Tahun 1960 tentang statistik tertanggal 26 September 1960.

Persetujuan penetapan Hari Statistik Nasional itu, berdasarkan surat nomor B.259/M.Setneg/1996 tertanggal 12 Agustus 1996.

Sejak saat itu, masyarakat Indonesia memperingati Hari Statistik Nasional setiap tanggal 26 September.

Karena hal itu, kelahiran UU tersebut merupakan titik awal perjalanan BPS dalam mengisi kemerdekaan di bidang statistik yang selama ini diatur berdasarkan sistem perundang-undangan kolonial.

Baca Juga: Hiu Pemangsa Siap Membunuh Semua Orang, Berikut Sinopsis Film Bait Tayang di Bioskop Trans TV

Itulah sejarah singkat peringatan Hari Statistik Nasional setiap tanggal 26 September di Indonesia.***

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah