Hari Pahlawan 2021: Logo, Tema, dan Sejarah Singkat Peristiwa 10 November 1945

- 28 Oktober 2021, 14:00 WIB
Hari Pahlawan 2021: Logo, Tema, dan Sejarah Singkat Peristiwa 10 November 1945
Hari Pahlawan 2021: Logo, Tema, dan Sejarah Singkat Peristiwa 10 November 1945 /Twitter @jokowi/

Peristiwa 10 November 1945 tak lepas dari jasa para pahlawan yang berjuang sekuat tenaga untuk memerdekakan Indonesia dari penjajahan.

Peristiwa tersebut bermula ketika di Surabaya, Jawa Timur, Brigadir Jenderal (Brigjen) Mallaby terbunuh dari pihak kolonial.

Brigjen tersebut digantikan oleh Mayor Jenderal (Mayjen) Robert Mansergh yang memberikan ultimatum atau perintah kepada masyarakat pribumi.

Perintah dari Mayjen Robert ialah agar orang-orang Indonesia yang memiliki senjata harus menyerahkan diri dan memberikan senjatanya.

Selain itu, para pejuang juga harus menyerahkan diri kepada pihak kolonial dengan batas waktu sampai 10 November 2021 pukul 06.00 WIB.

Namun, perintah tersebut ditolak oleh masyarakat karena apabila menurutinya maka sama dengan penghinaan terhadap bangsa.

Sebab pada saat itu Indonesia sudah merdeka dan bahkan Tentara Keamanan Rakyat juga sudah didirikan untuk menjaga bangsa.

Alhasil terjadi pertempuran antara pahlawan dan pihak kolonial pada 10 November 1945 di Surabaya yang memakan banyak korban.

Pertempuran tersebut terjadi selama sekitar tiga minggu sekaligus menjadi alasan masyarakat di beberapa daerah Indonesia pada saat itu turut melawan penjajah.

Demikian informasi seputar Hari Pahlawan 2021 mulai dari tema, logo, hingga sejarah singkat peristiwa 10 November 1945 yang menjadi cikal-bakal Hari Pahlawan.***

Halaman:

Editor: Nur Umar

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah