Pendaftaran SIPSS Polri T.A 2022 Tinggal 2 Hari Lagi, Ini Cara Daftarnya sebelum Ditutup!

- 28 Januari 2022, 16:10 WIB
Pendaftaran SIPSS Polri T.A 2022 Tinggal 2 Hari Lagi, Daftar Sebelum Ditutup, Ikuti Cara Daftarnya
Pendaftaran SIPSS Polri T.A 2022 Tinggal 2 Hari Lagi, Daftar Sebelum Ditutup, Ikuti Cara Daftarnya /

UTARA TIMES – Penerimaan Siswa Sekolah Inspertur Polisi Sumber Sarjana atau SIPSS Polri Tahun Anggaran 2022 sedang dibuka dan akan berakhir 2 hari lagi.

Pendaftaran SIPSS Polri Tahun Anggaran 2022 berlangsung mulai dari 26 Januari hingga 30 Januari 2022. Artinya masa pendaftara hanya tinggal 2 hari lagi.

Pembukaan SIPSS Polri resmi dikeluarkan melalui surat pengumuman KAPOLRI nomor: Peng/ 7 /I/DIK.2.1./2022 tentang Penerimaan Siswa Sekolah Inspertur Polisi Sumber Sarjana atau SIPSS T.A 2022.

Bahwa dalam rangka memenuhi kebutuhan organisasi melalui pengembangan kekuatan personel Polri Sumber Sarjana perlu diselenggarakan SIPSS Polri T.A 2022.

Baca Juga: 10 Top Rating Sinetron dan TV Terbaik 28 Januari 2022, Dunia Terbalik Masuk 10 Besar

Rekrutmen ini merupakan penerimaan calon Perwira Polri untuk menjadi Perwira Pertama Polri dengan pangkat Inspektur Polisi Dua (IPDA) melalui pendidikan pembentukan SIPSS Polri

Pendidikan pembentukan SIPSS Polri merupakan pendidikan bagi lulusan sarjana yang dibutuhkan dalam profesi Kepolisian untuk dibentuk menjadi Perwira Pertama Polri.

Tujuan pendidikan pembentukan SIPSS Polri adalah mewujudkan Perwira Pertama Polri yang memiliki pengetahuan, keterampilan, kemampuan, ketangguhan, sikap dan perilaku terpuji.

Baca Juga: Jumat Kliwon Februari 2022 Jatuh Tanggal Berapa?

Terutama dalam rangka melaksanakan tugas kepolisian sesuai dengan keahlian dan/atau kompetensi di bidang keilmuannya guna mendukung tugas kepolisian.

Adapun target jumlah peserta didik sebanyak 100 orang, dengan rincian:

1) Reguler : 84 orang
2) Proaktif : 16 orang

Pendaftaran dibukan mulai tanggal 26 Januari hingga 30 Januari 2022. Artinya masa pendaftara hanya tinggal 2 hari lagi.

Pendaftaran dan seleksi diselenggarakan oleh seluruh Polda sebagai panitia daerah (Panda) dan seleksi tingkat pusat oleh Mabes Polri sebagai Panitia Pusat.

Adapun ketentuan penerimaan siswa SIPSS Tahun Anggaran 2022:

Baca Juga: Bulan Februari 2022 Berdasarkan Kalender Jawa, Berikut Cara Menentukan Hari Baik dan Hari Buruk

1) para calon harus memberikan keterangan yang sebenarnya (bukan keterangan palsu dan/atau tidak benar)

2) dalam rangka pelaksanaan penerimaan SIPSS Tahun Anggaran 2022, tidak dipungut biaya

3) sebelum diangkat sebagai anggota Polri, siswa SIPSS Tahun Anggaran 2022 yang dinyatakan lulus pendidikan pembentukan wajib mengucapkan sumpah atau janji menurut agama dan kepercayaannya.

Adapun tata cara pendaftaran bisa melalui online pada laman penerimaan.polri.go.id.

Untuk pendaftar yang mendaftar online dapat membuka website penerimaan anggota Polri dengan alamat website penerimaan.polri.go.id

Setelah mendaftar secara online pendaftar harus datang sendiri untuk verifikasi ke Polda setempat (tidak boleh diwakilkan) dengan membawa dan menyerahkan hasil cetak form registrasi online serta berkas lamarannya yang sudah dipersiapkan.

Demikianlah informasi pendaftaran SIPSS Tahun Anggaran 2022 yang akan ditutup 2 hari lagi, Minggu 30 Januari 2022.***

Editor: Anas Bukhori

Sumber: Penerimaan Polri


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah