Simak! Ini Tahapan Seleksi Rekrutmen POLRI 2022 Khusus Bintara dan Tamtama yang Harus Dipahami

- 10 Februari 2022, 03:40 WIB
Simak! Ini Tahapan Seleksi Rekrutmen POLRI 2022 Khusus Bintara dan Tamtama yang Harus Dipahami
Simak! Ini Tahapan Seleksi Rekrutmen POLRI 2022 Khusus Bintara dan Tamtama yang Harus Dipahami /Tangkapan Youtube/

UTARA TIMES - Rekrutmen Polri 2022 sebentar lagi akan dibuka meskipun belum diumumkan secara resmi.

Namun dengan dibukanya SIPSS Polri 2022, tidak menutup kemungkinan jika sebentar lagi rekrutmen POLRI 2022 dari bagian lainnya akan segera dibuka termasuk dengan Bintara.

Bagi yang ingin mendaftar sebagai Bintara, pastikan bahwa calon peserta memahami tahapan-tahapan seleksi yang harus dilalui pada Rekrutmen Polri 2022.

Sebagai syarat agar lulus menjadi seorang Bintara, maka pahami tahapan seleksi rekrutmen Polri 2022

Keterangan tahapan seleksi Bintara dan Tamtama berikut ini dikutip Utara Times dari laman resmi Penerimaan Polri sebagai referensi untuk persiapan pembukaan Rekrutmen Polri 2022. 

Baca Juga: Perhitungan War Mobile Legend Untuk Jadi MVP Tiap Kali Main

Tahapan Seleksi Bintara Polri 

1. Seleksi Administrasi
2. Penelusuran Rekam Jejak Media Sosial
3. Tes Psikologi Tahap I (Tertulis)
4. Tes Kompetensi Bagi Calon Bintara Kompetensi Khusus. Bintara Kompetensi Khusus (Bintara Teknik Informatika, Kimia, Musik, Penerbang (Pilot), Dakwah Islam, Perawat, Tata Boga, Tekstil dan Pelayaran / Perkapalan)
5. Kesehatan Tahap I
6. Tes Kesamaptaan Jasmani
7. Pemeriksaan Antropometri
8. Tes Akademik (Bintara PTU, Brimob, PPKT / Wiltas)
9. Kesehatan Tahap II (termasuk Keswa)
10. Tes Psikologi Tahap II (wawancara)
11. Pendalaman PMK
12. Pemeriksaan Administrasi Akhir

Baca Juga: Kisah Cinta Valentine yang Menyatat Hati, dibalik Valentine Day 2022 atau Hari kasih Sayang Sedunia

Sementara untuk yang mendaftar Tamtama Polri / Brimob yang ingin diterima menjadi anggota Polri juga harus mengikuti dan lulus pemeriksaan / pengujian dengan sistem gugur.

Berikut tahapan seleksi rekrutmen Polri untuk Tamtama :

1. Seleksi Administrasi

Baca Juga: Rekomendasi Ucapan Valentine Day 2022 Paling Romantis untuk Suami Tercinta

2. Penelusuran Rekam Jejak Media Sosial
3. Tes Psikologi Tahap I (Tertulis)
4. Kesehatan Tahap I
5. Uji Kesamaptaan Jasmasni, Renang, dan Athropometri
6. Tes Akademik
7. Kesehatan Tahap II
8. Tes Psikologi Tahap II (wawancara)
9. Pemeriksaan Administrasi Akhir
10. Sidang Terbuka Penetapan Kelulusan Akhir

Menjadi anggota Polri tentu saja adalah sebuah kebanggaan tersendiri. Maka dari itu, pastikan untuk bisa menyiapkan segala hal agar bisa lulus seleksi dan diterima menjadi anggota Polri.

Itulah prediksi tahapan seleksi rekrutmen POLRI 2022 khusus Bintara dan Tamtama. Pantau terus jadwal penerimaan Polri 2022 di situs penerimaan.polri.go.id.***

Editor: Anas Bukhori

Sumber: Penerimaan Polri


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x