Jelang Sidang Isbat, Begini Cara Melihat Hilal, Lengkap dengan Link Streaming

- 1 April 2022, 16:30 WIB
UTARA TIMES - Cara melihat hilal, akhir-akhir ini jadi informasi penting jelang penentuan 1 Ramadhan 1443 H.
UTARA TIMES - Cara melihat hilal, akhir-akhir ini jadi informasi penting jelang penentuan 1 Ramadhan 1443 H. /Ilustrasi/pikiran-rakyat.com

UTARA TIMES - Cara melihat hilal, akhir-akhir ini jadi informasi penting jelang penentuan 1 Ramadhan 1443 H.

Adapun rukyatul hilal merupakan pengamatan terlihatnya hilal atau bulan sabit saat matahari terbenam menjelang awal bulan pada kalender Hijriah.

Pemerintah menjadwalkan sidang isbat 1 Ramadan 1443 H pada petang ini.

Terhitung ada 101 lokasi pengamatan hilal di seluruh Indonesia untuk dijadikan salah satu pertimbangan menentukan awal puasa Ramadan.

Lalu bagaimana cara melihat hilal? Berikut penjelasannya.

Baca Juga: Apakah Sidang Isbat Sudah Dimulai? Cek Hasil Sidang Isbat 1 Ramadhan 2022 Jatuh pada Tanggal Berapa!

Cara Melihat Hilal

Mengutip situs Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, rukyatul hilal diartikan sebagai suatu cara melihat dan mengamati hilal langsung.

Pengamatan sendiri dilakukan pada hari ke 29 atau malam ke 30 pada bulan tertentu.

Adapun hilal merupakan bulan sabit muda sangat tipis pada fase awal bulan baru.

Untuk melihat hilal dengan mata telanjang sangat sulit lantaran bias dengan cahaya matahari atau gelap bila sedang mendung.

Baca Juga: Keren Mirip Iphone! Inilah Harga HP Nokia Edge 2022 Keluaran Terbaru Lengkap dengan Spesifikasi

Dalam buku Rukyah dengan Teknologi oleh Farid Ruskanda dkk, untuk melihat hilal, ada beberapa cara yang bisa dilakukan yaitu:

Pertama tanpa alat, yaitu melihat penampakan hilal atau bulan sabit dengan mata telanjang.

Kedua, menggunakan alat bantu dan dilakukan oleh satu atau beberapa orang yang adil.

Jika hilal terlihat, yang biasanya dibantu teleskop, maka pada malam itu dimulai tanggal satu bulan baru.

Namun jika hilal tidak nampak, maka malam itu adalah tanggal 30 bulan yang sedang berjalan.

Malam berikutnya dimulai tanggal satu bagi bulan baru atas dasar istikmal (digenapkan).

Itulah penjelasan cara melihat hilal 1 Ramadhan 2022.

Adapun jadwal sidang isbat, simak berikut penjelsana Kementerian Agama.

Baca Juga: Menjelang Ramadhan, Ini Rekomendasi Jenis Kurma yang Dikonsumsi Saat Puasa Nomor 3 Paling Favorit

Jadwal Sidang Isbat

Dilansir Instagram resmi Kemenag, berikut jadwal sidang isbat yang diumumkan:

Pukul 17.00 WIB: Seminar posisi hilal (terbuka untuk umum melalui Zoom/Live streaming channel Youtube Bimas Islam).

Pukul 18.00 WIB: Sidang isbat, diawali dengan salat Magrib.

Selain data hisab (informasi), sidang isbat akan merujuk pada hasil rukyatul hilal (konfirmasi) yang dilakukan Tim Kemenag di seluruh Indonesia.

Pukul 19.15 WIB: Telekonferensi pers penetapan 1 Ramadhan 1443 H.

Disiarkan secara langsung oleh TVRI dan media sosial Kemenag.

Bagi masyarakat yang ingin mengikuti perkembangan proses Rukyatul Hilal, dapat mengakses link berikut: https://tvri.go.id/live

Demikian info menjelang sidang isba, dan cara melihat hilal penentuan 1 Ramadhan 2022.***

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah